Mohon tunggu...
Fiksiana Community
Fiksiana Community Mohon Tunggu... Administrasi - Komunitas pecinta fiksi untuk belajar fiksi bersama dengan riang gembira

Komunitas Fiksiana adalah penyelenggara event menulis fiksi online yang diposting di Kompasiana. Group kami: https://www.facebook.com/groups/Fiksiana.Community/ |Fan Page: https://www.facebook.com/FiksianaCommunity/ |Instagram: @fiksiana_community (https://www.instagram.com/fiksiana_community/) |Twitter FC @Fiksiana1 (https://twitter.com/Fiksiana1)

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

[Belajar Bareng] Membuat Elegi di Fiksiana Community

1 Maret 2016   14:13 Diperbarui: 1 Maret 2016   17:48 24
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Malam itu, seluruh bahasaku runtuh, hanyut terbawa arus sungai air mata, mata yang tercucuk duka; di hadapan ibu, aku dan dua adikku, engkau bersama maut memilih meringkas hidup, dengan lembut meringkus degup.

Malam itu, sejak maut memohon sarang di tubuhmu, sontak kata-kataku bergulung, memilin kuduk dan jantung.

Seakan ada kalimat sesal yang hingga kini sungai duka di tubuhku urung mengering;

"Pintu jahanam di sebrang lautan tampak, Pintu Surga di depan mata sendiri ditampik."

 

Cuzzy Fitriyani.

Namamu

Sendiri pada sebuah padang rumput
Di tengah hujan lebat
Aku dapati sebuah batu
Batu penyebab semua rasa sakitku

Aku tersandung kabut
Tak percaya, aku jatuh berlutut
Terisak dalam kesedihan
Kabut pun tunduk menangis
Suara sedihnya seperti hatiku

Aku jatuh ke tanah, bersimpuh
Menangis untuk siapa?
Perih segala rasaku
Batu yang kutemukan
Batu yang bertuan atas namamu

***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun