Belum ada tanggapan dari pihak Istana terkait kabar yang kini tengah hangat di level elite partai politik. spekulasi terkait posisi kabinet ini memang terus menguat, seiring lowongnya 2 posisi menteri  yang ditinggalkan karena kasus korupsi.
Spekulasi seperti ini akan lebih baik jika segera diakhiri dengan cara Presiden Jokowi segera memutuskan nasib kabinetnya agar mereka bisa bekerja secara maksimal apalagi dalam situasi pandemi Covid-19 yang membutuhkan kerja-kerja yang lebih intens.
Jika partai-partai masih tarik ulur terkait hal ini, sebagai Presiden kan Jokowi memiliki residual power yang akrab di sebut Hak Prerogatif Presiden seperti yang diatur secara normatif dalam UU
Dengan demikian, presiden sebagai kepala pemerintahan seharusnya tegas dan konsisten dalam menjalankan mandat konstitusi ini.Â
Karena jika kekosongan dan spekulasi ini terus dibiarkan akan berimplikasi terhadap efektivitas kerja pemerintahan.Â
Sebab ini akan berhubungan dengan pelayanan yang akan diberikan kepada masyarakat. Hak-hak masyarakat bisa dipertaruhkan kalau hal ini masih dibiarkan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H