Mohon tunggu...
Efwe
Efwe Mohon Tunggu... Administrasi - Officer yang Menulis

Penikmat Aksara, Ekonomi, Politik, dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Menakar Potensi Bank Syariah Hasil Merger, dan Bagaimana Nasib Nasabah serta Karyawannya?

20 Oktober 2020   09:24 Diperbarui: 20 Oktober 2020   09:57 388
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Proses merger ini diharapkan selesai pada kuartal I 2020, setelah penandatanganan CMA, proses ini akan di assesment oleh OJK untuk mendapat izin.

Sebelumnya, hari ini Selasa (20/10/20) rencana detil merger akan dipaparkan ke publik  seperti komposisi pemegang saham, layanan nasabah, hingga logonya.

Kemudian setelah direstui OJK, merger akan dimulai melalui pengikatan hukumnya, tahap selanjutnya baru masuk urusan teknis dan gongnya akan ditabuh  saat penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).

Pertanyaan tambahan kemudian adalah bagaiman nasib karyawan dan nasabah dalam proses merger ini?

Menurut Hery, nasabah di ke-3 bank tersebut tak akan terpengaruh meskipun saya kira bakal ada sedikit keribetan terutama dari sisi teknis seperti memverifikasi ulang rekening yang mereka miliki.

Sementara bagi karyawan, Hery menjamin tak akan terjadi pemutusan hubungan kerja(PHK) di seluruh entitas yang terlibat.

"Semua akan diangkut, menjadi suatu keluarga besar untuk bangun sebuah bank syariah yang besar, baik dari aspek permodalan maupun aset," ujarnya, Selasa (13/10/20). Seperti yang dilansir Bisnis.Com.

Namun demikian, menyatukan 4 entitas berbeda ke dalam sebuah wadah itu tak akan semulus yang dibayangkan, lantaran setiap entitas itu memiliki budaya perusahaan yang berbeda meskipun sama-sama milik negara.

Seperti saat penyatuan 4 Bank BUMN menjadi Bank Mandiri pada tahun 2000-an lalu. Tapi dengan transparansi dan fairness rasanya itu bisa diatasi dan berhasil dengan baik.

Semoga saja rencana ini bisa berlangsung sesuai harapan dan Indonesia memiliki bank syariah besar yang berpengaruh secara nasional maupun global.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun