Mohon tunggu...
Ferry Alamsyah
Ferry Alamsyah Mohon Tunggu... Penulis - Digital Marketing

Founder (Olshopinbae, Sandal Bandung, Ferrymarket) | Digital Marketing | Dropshipper | Blogger | Membangun usaha berbasis digital | Kontak: halo@ferry.biz.id

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

10 Tahun Ngeblog, Kisah Blogger Dungu

6 Desember 2020   00:21 Diperbarui: 6 Desember 2020   00:23 316
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Pexels.com/gratisography

Dalam dunia tulis-menulis yang di sebut "Blogger" adalah mereka yang membuat suatu tulisan apapun itu di platform Blogspot yang disediakan gratis oleh Google. 

Entah siapa yang memulai penyebutan "Blogger" di nisbatkan kepada penulis media online berplatform Blogspot, yang jelas komunitas Blogger itu nyata adanya. 

Jika memang demikian mungkin saya (penulis) termasuk seorang Blogger 'senior' karena saya sudah mengenal dunia tulis-menulis di platform Blogspot lebih dari 10 tahun. Tepat tahunnya saya lupa, seingat saya waktu memulai tulisan di platform Blogspot pada saat di rezim Presiden SBY (susilo bambang yudoyono).

Naifnya, jika jujur kepada diri sendiri mungkin saya adalah "Blogger dungu" dari pada Blogger-blogger lainnya. Mengapa demikian? Secara, saya menjadi seorang Blogger selama lebih dari 10 tahun tetapi tak menghasilkan apa-apa. 

Jangankan dari segi finansial bahkan hasil karya tulis masih 'secuil'. Seharusnya, ngeblog dalam jangka waktu yang lama tersebut sudah menghasilkan katakanlah uang dari hasil ngeblog dan sudah memiliki karya tulis mungkin ratusan dengan kwalitas tulisan yang bagus. 

Namun lihatlah di Blog pribadi saya www.ferry.web.id saat saya menulis artikel ini, jumlah tulisan yang telah saya terbitkan hanya 66 biji dengan 'usia' Blog yang terbilang masih muda dan parahnya lagi dalam meng-costum domain belum genap 5 bulan yang lalu itu pun hanya domain WEB.ID

Mengapa hal ini bisa terjadi? Berikut penyebab yang menjadikan saya seorang Blogger dungu:

1. Tidak bertanggung-jawab

Entah sudah berapa jumlah Blog yang telah saya buat, mungkin jumlahnya mencapai puluhan sampai-sampai saya sendiri lupa dengan nama-nama Blog yang telah saya buat.

Blog yang saya buat bukan hanya di platform Blogspot, saya pun membuat Blog di platform Wordpress, Blogdetik yang sekarang telah tutup, Blog Mobile sekarang telah tutup seperti Mywapblog dan satu lagi platfrom Blog Mobile 'made in' lokal hasil karya anak bangsa tapi saya lupa namanya. bahkan saya pernah bikin Blog jenis Hosting dengan domain khusus.

Dahulu sebelum saya mengenal Blog ber-platform Blogspot, saya lebih dahulu mengenal Blog ber-platform Wordpress. Mungkin karena saat itu saya masih terbilang baru mengenal dunia ngeblog jadi agak sedikit 'norak', Blog-blog yang saya buat malah di tinggalkan segitu saja lalu bikin Blog baru, begitu dan begitu seterusnya. Alasan lain yang seenaknya bikin Blog banyak tapi tak bertanggung-jawab setelah Blog selesai dibuat langsung di tinggal adalah faktor gratis alias gretongan.

2. Tidak konsisten

Dengan begitu, sudah barang tentu dahulu saya sangat jauh dari kata "konsisten". Barang kali saya pun termasuk Blogger 'kutu loncat'. 

Bukannya mulai menulis mengisi Blog yang telah berhasil di buat malah sibuk utak-atik fitur Blog dari satu Blog ke Blog lainnya, dari platform satu ke platform lainnya dan itu cukup menghabiskan waktu yang cukup lama. 

Hal itu saya lakukan tak lain untuk mencari sebuah platform Blog yang lebih unggul memiliki kesempurnaan dari platform-platform Blog antara satu dengan lainnya yang ada di dunia maya.

Maka itu, saya tak keberatan jika disebut dengan sebutan "Blogger dungu". Secara, di dunia ini baik di dunia nyata maupun dunia maya tak ada yang memiliki kesempurnaan hakiki. Pastinya, dengan kata lain antara platform Blog dengan platform Blog lainnya masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Di cari sampai kiamat pun tak akan pernah ada yang sempurna.

3. Tidak fokus

Faktor lain yang membuat saya saat ini merasa sebagai "Blogger dungu" adalah tidak fokusnya saya dalam mengelola Blog. Boro-boro untuk fokus kepada arah dan tujuan bikin Blog bahkan untuk mulai menulis pun tidak pernah saya lakukan.

Ketidak-fokus-an saya tersebut mungkin muncul dari sifat saya yang pada saat itu penasaran dan selalu ingin mencoba hal baru dalam dunia digital yang mana seingat saya tahun 2014 muncul platform sosial media Twitter, alhasil larutlah saya di dalamnya (twitter). Sejenak saya lupakan dunia Blogger hingga cukup lama.

4. Plagiat/tukang copas (copy-paste)

Nach, untuk faktor ini merupakan sebuah 'penyakit' berbahaya bagi seorang Blogger. Bilamana terjangkiti 'penyakit' plagiat, maka sebagus apapun Blog miliknya itu tak akan bisa sukses berkembang. 

Fatalnya adalah kemampuan dalam kwalitas menulis sesorang tak akan pernah terasah menjadi penulis handal, yang ada adalah dia itu di juluki sebagai seorang "Blogger plagiator". Sungguh menyakitkan bukan? Jangan tersinggung kepada orang lain mengatakan diri kita demikian, karena memang itu faktanya.

Jangankan orang, bahkan mesin pencarian google pun muak dengan tulisan dari seorang plagiat. Tak ayal, tulisannya tersebut tak akan pernah memperoleh kesempatan muncul pada halaman pertama di mesin pencarian google. Karena si embah google di setting sedemikian rupa hanya memunculkan tulisan asli pada halaman pertama. Jika demikian maka sia-sialah membangun sebuah Blog dari hasil plagiat.

Perbuatan plagiat dibenarkan sepanjang di akhir tulisan di sertai sumber link dari tulisan tersebut. Hanya saja, buat apa kita bikin Blog tapi isinya hasil karya orang lain?!

Sialnya, itulah yang saya lakukan dahulu untuk mengisi Blog yang saya buat kesekian kalinya. Alasan saya plagiat tulisan orang lain hanya sekedar untuk gengsi agar Blog terlihat penuh dengan tulisan lalu dengan bangga saya memasang di akun-akun sosial media yang saya miliki. Duh.., kalau saya mengingatnya rasanya malu sekali. Sudah menggunakan Blog domain gratisan, isinya pun hanya copasan/plagiat.

Itulah 'penyakit' yang dahulu menjangkiti saya sebagai konon katanya seorang Blogger. Efek buruknya dari seorang plagiator terhadap diri sendiri sangat besar. Seperti saya contohnya, dahulu sulit sekali untuk menghasilkan sebuah tulisan, otak begitu kosong, rasa percaya diri dalam membuat tulisan tak pernah ada. Alhasil, ketika teman-teman Blogger lainnya mengadakan giveaway lomba tulis saya selalu absen, pun ketika nekat ikut giveway, hasil tulisan masih jauh dari kata "layak" alias hanya menghasilkan tulisan 'kaleng rombeng'.

Penutup

Semoga pengalaman berharga ini bisa menjadikan pembelajaran bagi para Blogger pemula agar tidak menjadi "Blogger dungu". Betapa saya yang telah ngeblog selama lebih dari 10 tahun tak menghasilkan apa-apa di sebabkan melakukan empat kebodohan yang telah saya paparkan di atas.

Saran saya, sebelum membuat sebuah Blog, tentukan sejak awal tema, bahasan, isi yang akan anda tulis. Sebagai bahan pertimbangan, setidaknya ada enam jenis Blog yang mungkin dapat menginspirasi anda dalam mengelola Blog kedepannya. Seperti yang pernah saya tulis di Blog pribadi dengan judul: "Jenis Blog yang Menghasilkan Uang".

Berikutnya, buatlah Blog dengan meng-costum domain berbayar atau domain TLD seperti domain .COM .ID .WEB.ID, dan lain-lain. Hal ini dapat berdampak menimbulkan keseriusan anda dalam mengolah sebuah Blog, semakin mahal harga sebuah domain pastinya akan membuat anda serius dan konsisten dalam mengelola sebuah Blog. Tak hanya itu, Blog anda akan terlihat profesional dan terpercaya.

Jangan sekali-kali copas (copy-paste) tulisan orang lain ke dalam Blog seenaknya. Awalilah tulisan di Blog dengan tulisan asli buatan sendiri, terserah suka-suka anda mau tulis apa, yang penting tidak melanggar hukum maka lakukanlah!

Ketahuilah! Bahwa para penulis Blogger hebat di luar sana berawal dari karya tulisan 'kaleng rombeng'. Namun, karena seringnya membuat tulisan dan sering membaca maka seiring berjalannya waktu lambat-laun tulisan mereka semakin berkwalitas. Bukankah angka 10 bermula dari angka 0 (nol)..? Pepatah mengatakan: "Bisa karena terbiasa". Selamat menulis, salam Blogger!

---------

Sumber: Blog Pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun