Kalo saya biasanya mencatat pemasukan dan pengeluaran tiap bulan untuk mengontrol pengeluaran. Misalnya, kalo bulan ini uang shopping udah habis buat beli jam tangan baru karena yang lama rusak, keinginan buat beli sepatu lucu (yang sebenarnya nggak mendesak) bisa diundur bulan depan. Jangan sampai pengeluaran bulan tersebut melebihi anggaran yang udah ditentukan.
Buat yang gila belanja, biasanya sih yang cewe-cewe, tentukan skala prioritas sebelum berbelanja. Lihat situasi dan kondisi serta tahu membedakan mana kebutuhan dan keinginan. Bikin shopping list (yang sederhana dan pendek) juga bisa membantu supaya kita nggak tergoda buat beli barang-barang yang sebenernya nggak perlu. Bawa uang seperlunya, tinggalin ATM, debit card, dan credit card di rumah kalo bener-bener nggak bisa nahan godaan untuk belanja. Dan satu lagi, jangan terlalu sering menghabiskan waktu di mall atau pusat perbelanjaan. Niat awal cuci mata ujung-ujungnya malah laper mata. Kalo butuh hiburan, lebih baik menghabiskan waktu di luar mall, olahraga misalnya.
Walaupun masih muda, kita bisa juga kok mulai berinvestasi. Investasi yang paling gampang dilakukan adalah dengan membeli emas. Selain itu, investasi lain yang cukup menjanjikan adalah reksadana. Sebenarnya jenis investasi ini nggak ribet untuk dilakukan. Selain nggak membutuhkan minimum modal yang besar, kita pun nggak perlu terlalu pusing karena dana yang kita investasikan akan dikelola oleh manajer investasi. Yang penting pilih fund manager yang perofesional dan udah terjamin track recordnya. Apapun jenis investasinya, masing-masing mempunyai tingkat resiko dan keuntungan yang berbeda. Semakin tinggi resikonya, semakin tinggi pula keuntungan yang kita dapatkan.
Hal terpenting yang diperlukan dalam menabung adalah komitmen dan disiplin. Bagaimana kita mengendalikan diri terhadap godaan serta belajar untuk menentukan prioritas. Dengan terbiasa menabung kita jadi lebih menghargai uang serta proses mendapatkannya. Uang yang diperoleh nggak dipake secara sembarangan dan tentunya kita lebih menjaga barang yang udah kita beli. Gaya hidup pun jadi lebih hemat (bukan pelit, lho) dan terhindar dari perilaku konsumtif. Yuk, nabung!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H