Banyak negara telah menyetujui penerapan pendidikan inklusi sebagai langkah untuk melawan diskriminasi dalam bidang pendidikan. Implementasi pendidikan inklusi didasarkan pada dokumen-dokumen internasional seperti Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia tahun 1948, Konvensi PBB tentang Hak Anak tahun 1989, Deklarasi Dunia tentang Pendidikan untuk Semua di Jomtien tahun 1990, Peraturan Standar tentang Persamaan Kesempatan bagi Penyandang Cacat tahun 1993, serta Pernyataan Salamanca dan Kerangka Aksi tentang Pendidikan Kebutuhan Khusus tahun 1994 (Darma & Rusyidi, 2015).
Pendidikan inklusi adalah sebuah paradigma yang humanis dan filsafah pendidikan  yang  dapat  mengakomodasi  semua  peserta  didik  sesuai  dengan kebutuhannya,  selain  itu  pendidikan  inklusi  adalah  pendidikan  yang  tidak diskriminatif  yang  memberikan  layanan  terhadap  semua  peserta  didik  tanpa memandang  kondisi  fisik,  mental,  intelektual,  sosial emosional, ekonomi,  jenis kelamin,  suku,  budaya,  tempat  tinggal,  bahasa  dan  sebagainya.Pelaksanaan pendidikan inklusi menurut UNESCO mestinya, menerima, merawat, mendidik anak, tanpa memandang kekurangan hambatan anak,  kondisi fisik anak, intelektual, social,  emosional  anak.  Juga  memberikan  layanan  pendidikan  sesuai  dengan kebutuhannya, sehingga perkembangannya dapat berkembang secara optimal (Barlian et al., 2023). Pendidikan inklusi, sebagai konsep mengakui hak setiap individu untuk mendapatkan pendidikan yang layak tanpa memandang latar belakang, telah menjadi fokus perhatian di abad ke-21. Meskipun konsep ini penuh harapan untuk menciptakan masyarakat yang inklusif, realitas di lapangan seringkali dihadapkan pada berbagai hambatan yang kompleks.
Hambatan pertama yang muncul adalah mengenai stigma negatif yang melekat pada individu berkebutuhan khusus. Diskriminasi seringkali diterima oleh ABK dalam baik dari siswa non-ABK hingga pendidik. Salah satu contoh stigma yang muncul diantaranya ABK dinilai menghambat proses pembelajaran di dalam kelas, dikarenakan gaya belajar yang berbeda dari anak normal lainnya dan kemampuan dalam menangkap pelajarannya terkadang lebih lambat (Dulisanti, 2015). Hal ini tentunya tidak sejalan dengan tujuan pendidikan inklusi (Sakinah & Marlina, 2018).
Hambatan selanjutnya yang dirasakan oleh ABK adalah kurangnya sumber daya. Pendidikan inklusi membutuhkan sumber daya yang memadai, seperti guru yang terlatih, fasilitas yang sesuai, dan bahan ajar yang mendukung. Sayangnya, kekurangan sumber daya sering kali menjadi hambatan dalam mewujudkan pendidikan inklusi yang efektif. Tenaga pendidik pada sekolah inklusi dituntut untuk memiliki kemampuan lebih dari pada tenaga pendidik pada umumnya. Kemampuan guru sebagaimana dimiliki oleh guru-guru di sekolah reguler tentu belum cukup bila dibandingkan dengan guru di sekolah inklusi (Sudayat et al., 2014). Namun, di sisi lain pemerintah kurang berperan dalam mendukung sarana dan prasarana serta alat permainan edukatif, sehingga fasilitas yang dimiliki sekolah sangat terbatas, dan tidak mampu mengakomodir kebutuhan seluruh peserta didik dalam pelaksanaan pembelajaran yang efektif, demikian juga dengan kurangnya kebutuhan helper ataupun tenaga asisten guru (Samsuni, 2022).
Kemudian hambatan lain yang dirasakan individu berkebutuhan khusus adalah adanya tantangan kurikulum. Pengembangan kurikulum yang dapat menyesuaikan diri dengan kebutuhan beragam siswa merupakan tantangan lain. Adakalanya, kurikulum yang kurang inklusif dapat menghambat perkembangan siswa dengan kebutuhan khusus. kurikulum yang tidak sesuai dengan kebutuhan individu berkebutuhan khusus dapat memperburuk situasi dan memperparah kesenjangan pendidikan. Kurikulum yang baik harus menghadapkan para siswa pada tantangan, ancaman, hambatan-hambatan atau gangguan-gangguan yang dihadapi manusia dalam masyarakat (Hanifah et al., 2021).
Meskipun menghadapi berbagai tantangan, pendidikan inklusi memiliki banyak harapan untuk masa depan. Pendidikan inklusi dapat menjadi sarana untuk mewujudkan pendidikan yang adil dan setara bagi seluruh warga negara, termasuk peserta didik berkebutuhan khusus. Pendidikan inklusi juga dapat menjadi sarana untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia secara keseluruhan.
Harapan bagi pendidikan inklusi di Indonesia yang pertama adalah dapat menjadi sarana untuk mewujudkan pendidikan yang adil dan setara bagi seluruh warga negara. Makna adil dan setara dalam pendidikan mencakup prinsip kesetaraan akses dan kesempatan. Hal ini berarti setiap individu, tanpa memandang latar belakang sosial, ekonomi, atau kondisi pribadi, memiliki hak yang sama untuk memperoleh pendidikan yang berkualitas. Prinsip ini juga mencakup pemberian akses yang adil terhadap fasilitas pendidikan, kesempatan kerja, dan layanan kesehatan, serta perlakuan yang setara dan adil bagi semua individu, termasuk peserta didik berkebutuhan khusus (Admindesa, 2023). Artinya, dalam  pendidikan  inklusi,  setiap  individu  memiliki hak yang sama untuk mendapatkan pendidikan berkualitas (Wahid & Khoulita, 2023).
Harapan selanjutnya adalah pendidikan inklusi juga dapat menjadi sarana untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia secara keseluruhan. Pendidikan inklusi dapat mendorong sekolah umum untuk menjadi lebih inklusif dan ramah disabilitas. Hal ini dapat meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia secara keseluruhan, karena sekolah umum akan menjadi lebih terbuka dan tanggap terhadap kebutuhan semua peserta didik.
Untuk mewujudkan harapan tersebut, diperlukan berbagai upaya dari berbagai pihak. Pemerintah perlu terus memperkuat komitmennya untuk mendukung pendidikan inklusi. Pemerintah perlu menyediakan anggaran yang memadai untuk sarana dan prasarana pendidikan inklusi. Pemerintah juga perlu melakukan sosialisasi dan edukasi tentang pendidikan inklusi kepada masyarakat.
Selain itu, diperlukan juga peran aktif dari masyarakat, terutama keluarga dan komunitas. Keluarga dan komunitas perlu mendukung pendidikan inklusi bagi anak berkebutuhan khusus. Keluarga dan komunitas perlu memberikan informasi dan dukungan kepada anak berkebutuhan khusus agar mereka dapat mengikuti pembelajaran secara optimal.
Untuk mewujudkan harapan tersebut, diperlukan berbagai upaya dari berbagai pihak. Pemerintah perlu terus memperkuat komitmennya untuk mendukung pendidikan inklusi. Pemerintah perlu menyediakan anggaran yang memadai untuk sarana dan prasarana pendidikan inklusi. Pemerintah juga perlu melakukan sosialisasi dan edukasi tentang pendidikan inklusi kepada masyarakat. Selain itu, diperlukan juga peran aktif dari masyarakat, terutama keluarga dan komunitas. Keluarga dan komunitas perlu mendukung pendidikan inklusi bagi anak berkebutuhan khusus. Keluarga dan komunitas perlu memberikan informasi dan dukungan kepada anak berkebutuhan khusus agar mereka dapat mengikuti pembelajaran secara optimal.
Adapun beberapa rekomendasi untuk mewujudkan harapan bagi pendidikan inklusi di Indonesia antara lain: 1) Pemerintah perlu melakukan sosialisasi dan edukasi tentang pendidikan inklusi kepada masyarakat secara luas. Sosialisasi dan edukasi dapat dilakukan melalui berbagai media, seperti media massa, media sosial, dan kegiatan-kegiatan di masyarakat. 2) Pemerintah perlu menyediakan anggaran yang memadai untuk sarana dan prasarana pendidikan inklusi. Sarana dan prasarana yang diperlukan untuk pendidikan inklusi antara lain ruang kelas yang ramah disabilitas, alat bantu belajar, dan tenaga pendidik yang kompeten dalam menangani peserta didik berkebutuhan khusus. 3) Pemerintah perlu memberikan pelatihan kepada guru-guru untuk meningkatkan kompetensi mereka dalam menangani peserta didik berkebutuhan khusus. 4) Keluarga dan komunitas perlu mendukung pendidikan inklusi bagi anak berkebutuhan khusus. Keluarga dan komunitas perlu memberikan informasi dan dukungan kepada anak berkebutuhan khusus agar mereka dapat mengikuti pembelajaran secara optimal.
Maka, berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa Pendidikan inklusi adalah pendidikan untuk semua, termasuk anak berkebutuhan khusus. Pendidikan inklusi memiliki harapan untuk mewujudkan pendidikan yang adil dan setara, serta meningkatkan kualitas pendidikan secara keseluruhan. Untuk mewujudkan harapan tersebut, diperlukan upaya dari pemerintah, keluarga, dan masyarakat.
Referensi:
Admindesa. (2023). Kesetaraan: Memahami dan Menerapkan Prinsip Kesetaraan dalam Kehidupan Sehari-hari. Bhuana Jaya. https://www.bhuanajaya.desa.id/kesetaraan-memahami-dan-menerapkan-prinsip-kesetaraan-dalam-kehidupan-sehari-hari/
Barlian, U. C., Wulandari, R. P., Said, M., & Brilianti, N. L. (2023). Peran Guru Kelas Dan Guru Pendamping Khusus Dalam Meningkatkan Layanan Pendidikan Inklusi Di TK Ibnu Sina. AL-AFKAR:Journal for Islamic Studies, 6(2), 625–634. https://doi.org/10.31943/afkarjournal.v6i2.648
Darma, I. P., & Rusyidi, B. (2015). Pelaksanaan Sekolah Inklusi Di Indonesia. Prosiding Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 223–227. https://doi.org/10.24198/jppm.v2i2.13530
Dulisanti, R. (2015). Penerimaan Sosial dalam Proses Pendidikan Inklusif (Studi Kasus pada Proses Pendidikan Inklusif di SMK Negeri 2 Malang). IJDS Indonesian Journal of Disability Studies, 02(01), 52–60. https://doi.org/10.21776/10.21776/ub.ijds.2015.02.01.05
Hanifah, D. S., Haer, A. B., Widuri, S., & Santoso, M. B. (2021). TANTANGAN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS (ABK) DALAM MENJALANI PENDIDIKAN INKLUSI DI TINGKAT SEKOLAH DASAR. Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Kepala Masyarakat (JPPM), 2(3), 473–483.
Sakinah, D. N., & Marlina, M. (2018). Perilaku Bullying terhadap Anak Berkebutuhan Khusus di Sekolah Inklusif Kota Padang. Jurnal Penelitian Pendidikan Khusus, 6(2), 1–6.
Samsuni, S. (2022). Manajemen Sumber Daya Pendidik Dalam Pengelolaan Kelas Inklusi Bagi Anak Difabel. Tarbiyah Darussalam: Jurnal Ilmiah …, 6(2), 71–78. http://ojs.iai-darussalam.ac.id/index.php/tarbiyahdrs/article/view/274
Sudayat, A. T., Ulfatin, N., & Sobri, A. Y. (2014). Pemberdayaan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia pada Sekolah Inklusi. Jurnal Kajian Teori Dan Praktik Kependidikan, 41(2), 109–115.
Wahid, A., & Khoulita, I. (2023). PENDIDIKAN INKLUSIF(Mewujudkan Keadilan, Kesetaraan Dalam Lingkungan Multikultural). ILJ: Islamic Learning Journal (Jurnal Pendidikan Islam), 1(3), 696–712. https://doi.org/https://doi.org/10.54437/iljjislamiclearningjournal.v1i3.1041
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H