SEBERKAS PELITA
Fath WS
Hadirmu dinanti
Membawa sekantong pesan
Memikul sejuta asa
Mematik seberkas pelita.
Katamu tajam
Menatah sanubari
Mata berkelebat menghujam
Tanyakan kepastian.
Disana..
Ada yang membiru, Lebam terantukmu
Pedih, Merintih tersembilu
pucat, Pasi membeku
Layu, lunglai dan memasung diri.
Disini..ada yang terjaga,
bangkit, berlari mengejar asa
panas, terbakar, menggelora apikan hasrat
menggeliat, bentangkan sayap,
mengangkasa sibak awan, gapai rembulan
Lalu
memetik dan mencahayakan pada sesama.
Kendal-Sukorejo (dalam perenungan),
30 Nopember 2011.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI