Kemampuan fisik juga harus diperhatikan, memahami trek dan medan pendakian. Harus memahami tentang pengenalan alat, navigasi darat, teknik evakuasi, survival dan lain sebagainya. Biasanya, bagi pencinta alam dari MAPALA selalu diberikan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar).
Tidak kalah penting adalah kemampuan mental. Karena di atas gunung semua sifat aslimu akan diperlihatkan. Apakah engkau seorang yang egois ataukah mudah diajak bekerja sama. Dari hal ini jika dihubungkan dengan jiwa nasionalisme, di puncak gunung bisa dilihat apakah engkau pengkhianat atau engkau pejuang sejati.
Salam dari Gunung
Fatmi Sunarya,
Penulis berdomisili di Kerinci. Mencintai alam seperti juga mencintai menulis.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H