Cara pengibaran Karamentang ini adalah juga berbeda, Karamentang dengan cara menggayutkannya/menggantungkan di ujung sebatang bambu yang menjulang tinggi. Diyakini Karamentang berfungsi sebagai penolak bala hingga dikibarkan pada sisi-sisi dusun, di depan balai adat, di rumah gedang dan di bagian tengah dusun.Â
Karamentang juga dikibarkan bersamaan dengan bendera adat lainnya yang disebut Karangmumbun, yang berbentuk segitiga siku-siku dengan bagian bawah diberi umbai-umbai.
Adanya kesamaan budaya ataupun atribut bendera di beberapa wilayah Nusantara ini tidak terlepas dari sejarah Nusantara itu sendiri, yakni zaman dulu berdiri kerajaan-kerajaan Nusantara yang berjaya pada masanya. Mengenai bendera Jerman, apakah juga terkait dengan pengaruh Nusantara, entahlah. Karena menurut literatur sejarah yang saya baca, negara Jerman modern baru terbentuk pada tahun 1871 seusai Perang Prancis-Prusia., sementara Kerajaan Pagaruyung berdiri tahun 1347.
Budaya sebagai identitas bangsa, tentu kita berkewajiban melestarikan budaya peninggalan dari leluhur kita. Terutama generasi muda mesti mengenal dan mempelajari budaya maupun adat istiadat daerah masing-masing, agar tak hilang oleh zaman.
Salam budaya Nusantara.
FS, 04 Januari 2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H