Mohon tunggu...
Farid Sudrajat
Farid Sudrajat Mohon Tunggu... Administrasi - Pembelajar kehidupan

pembelajar kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Cerita Perjalanan Haji (Bagian II)

28 Agustus 2018   12:36 Diperbarui: 28 Agustus 2018   12:55 626
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok.pri
Dok.pri
III

"Indonesia Bagus..."

Kata yang sering dilontarkan oleh para jamaah lain manakala bertemu jamaah Indonesia adalah "Indonesia Bagus". Entahlah apa yang mereka maksud dengan Indonesia bagus tersebut.

Apakah yang mereka maksud bagus itu pemandangan alam negeri Indonesia yang indah, baik pantai, gunung, laut dan daratannya, elok laksana zamrud khatulistiwa, apakah mereka menganggap rupa jamaah Indonesia yang manis dan cantik. Ataupun mungkin perilaku jamaah Indonesia yang tidak neko-neko. Mereka beribadah, khususnya di musim haji ini tampak paling tertib dibanding jamaah dari Negara lain.

Apapun itu semoga Indonesia memang bagus, bagus lahir dan bagus batinnya.

IV

Meski di Arab, tetap Indonesia

Agaknya bukan hanya jamaah hajinya saja yang membanjiri tanah suci ini, ternyata banyak produk Indonesia dari Indonesia yang memenuhi rak-rak toko disini. Terutama produk konsumsi instan, seperti: mie, bumbu saus, sabun, dan produk alat tulis.

Beberapa mat'am khas Indonesia ikut menyemarakkan suasana tanah suci ini. Seperti di wilayah seputar jarwal, lokasi pondokan kami, terdapat rumah makan Indonesia yang menyediakan baso, nasi goring, soto, gado-gado. Semuanya masakan khas Indonesia banget.

Dengan demikian, meskipun jarak tanah arab beribu-ribu kilometer, tetap saja suasananya laksana di negeri sendiri, Indonesia. Yang penting sediakan fulus untuk dapat menikmatinya, karena memang tidak gratis.

Makkah, 06122008

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun