Mohon tunggu...
Rita Mf Jannah
Rita Mf Jannah Mohon Tunggu... Freelancer - Pelaku Pasar Modal, Pengamat Pendidikan, Jurnalis, Blogger, Writer, Owner International Magazine

Menulis sebagai sebuah Kebahagiaan dan Kepuasan, bukan Materi

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Tata Laksana Hewan Piaraan, Para Bucing Wajib Tahu

29 Juli 2023   11:59 Diperbarui: 29 Juli 2023   12:43 289
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ketika hewan piaraan terlihat lucu, bersih, harum, siapa coba yang tidak gemas? Sehingga tidak mengherankan bila saat ini banyak orang tak peduli berapa pun kocek yang dikeluarkan, asalkan hewan piaraannya telihat unyu-unyu mempesona. 

Kesehatan

Setiap orang yang memelihara hewan piaraan pasti ingin hewannya tetap sehat. Sebab akan sedih bila harus kehilangan hewan kesayangan, entah karena sakit atau keracunan. Sehngga banyak orang rela merogoh kocek dalam-dalam demi kesehatan dan usia hewan piaraan yang lebih panjang.

Terutama berkaitan dengan alat reproduksi. Biasanya hewan yang telah menjalani kebiri atau steril, pemilik harus ekstra hati-hati dalam memberikan makanan, sebab bila tidak, maka hewan piaraan bisa mengalami kesulitan saat buang air kecil. Bahkan yang lebih parah bisa terjadi pendarahan.

Hal tersebut pernah terjadi pada hewan jantan piaraan saya, si Entong. Ia mengalami kencing berdarah, saya sangat terkejut. Mungkin hal tersebut adalah kesalahan yang saya lakukan karena memberinya makan asal-asalan dengan meal limapuluhribuan. 

Setelah kehilangan Entong saya kian berhati-hati dalam memberi nutrisi untuk kucing-kucing yang masih ada. Saya mencari meal dengan kandungan zat besi rendah. Mengeluarkan duit jutaan rupiah perbulan demi keselamatan dan kesehatan hewan kesayangan, siapa pun akan melakukannya.

Hiburan

Memiliki hewan piaraan merupakan sarana rekreasi dan hiburan tersendiri. Setelah terpenuhi sarana kesehatan.dan keindahannya. Maka langkah berikutnya yang biasa ditempuh adalah menjadikannya sebagai sarana hiburan murah meriah namun membahagiakan.

Tak heran bila para pemilik hewan piaraan rela membelikan beragam asesoris untuk hewan kesayangannya. Mulai kalung, baju, tas, keranjang, kandang, dan beragam mainan lainnya. Tentu saja hewan piaraan terlihat kian menarik, lucu dan membuat pemiliknya tersenyum bahagia. 

Prestise

Memelihara hewan piaraan pastinya mengeluarkan dana berlebih. Sebab harus memberi makan, minum, dan beragam keperluan hewan lainnya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun