6.Berinteraksi dengan siswa secara tepat. Pemahaman guru mengenai psikologi pendidikan akan membuat guru semakin bijak lebih perhatian terhadap siswa serta siswa lebih tertarik kepada guru sehingga dapat berinteraksi dengan tepat.
7.Menilai hasil belajar dengan adil. Pemahaman guru terhadap psikologi pendidikan akan berpengaruh terhadap evaluasi pembelajaran terhadap siswa sehingga guru dapat menilai hasil belajar dengan adil.
Pengetahuan mengenai psikologi pendidikan gabi guru ini sangat penting karena merupakan dasar untuk profesi mengajar. Guru sebagai pengajar dan pendidik yang mempunyai ilmu tentang psikologi pendidikan akan mampu mengembangkan serta menerapkan prinsip-prinsip psikologi dalam membelajarkan dan mendidik peserta didik di kelas. Guru harus selalu kreatif dalam membelajarkan peserta didik dikelas yaitu dengan menerapkan tentang psikologi pendidikan secara optimal dan maksimal. Maka dari itu sangatlah penting bagi guru untuk memahami psikologi pendidikan.
4.KESIMPULAN DAN SARAN
Psikologi Pendidik merupakan bagian dari psikologi pendidikan, psikologi pendidik merupakan suatu kajian yang membahas mengenai kecerdasan berpikir dan emosional yang dimiliki oleh seorang pendidik dalam proses belajar mengajar. Psikologi pendidikan menjadi hal yang penting untuk dipelajari oleh pendidik, karena pendidik dituntut untuk menjadi role model atau uswatun hasanah. Kurikulum yang bagus dan fasilitas yang memadai belum cukup untuk membentuk suatu mencapai tujuan dari pembelajaran itu sendiri jika tidak ada peran dari pendidiknya. Seluruh aspek dalam proses belajar mengajar membutuhkan peran pendidik yang dapat menjadi motivator ataupun fasilitator bagi peserta didiknya. Pendidik merupakan agen peradaban yang mampu membentuk atau mengubah suatu budaya masyarakat ke arah yang lebih positif.
DAFTAR PUSTAKA
Barlow, D. L. (1985). Educational Psychology: The Teaching-learning Process. Cichago: Moody Press.Buchari, A. (2018). Peran Guru Dalam Pengelolaan Pembelajaran. Jurnal Ilmiah Iqra' Volume 12 No 2, 106-124.
Christoper, G. (2018). Peranan Psikologi Dalam Proses Pembelajaran Siswa Di Sekolah. Jurnal Warta Edisi: 58, 1-15.
Danim, S., & Khairil. (2010). Psikologi Pendidikan Dalam Perspektif Baru. Bandung: Alfabeta. Haryadi, R., & Cludia, C. (2021). Pentingnya Psikologi Pendidikan Bagi Guru. Academi of Education
Journal Volume 12 No 2, 275-284.
Jamil, J. (2022). Etika Profesi Guru . Sumatera: CV Azka Pustaka.