Kulukiskan dengan penah di tangan
Tentang awan pekat yang menyembunyikan awan biru
Tentang rintik hujan sebesar butiran debu
Malu- malu membasahi bumi
Hati menggerutu
Mengapa hujan tak turun deras
Menyapu taman
Membersihkan debu
Mengenyahkan panas
Andai saja hujan turun deras sore ini
Aku akan menyanyikan tembang
Meninabobokan dirimu
Lalu engkau terlelap dalam tidurmu
Sayang, aku tak bisa menyanyikan tembang untukmu
Hanya bisa menggerutu dan menggerutu
Dan terus memegang pena ini
Merindukan awan semakin pekat lalu menangis
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H