Mading LiterasiÂ
Mahasiswa turut mengembangkan Mading Literasi yang menampilkan karya-karya siswa, seperti cerita pendek, puisi, dan hasil karya seni. Mading ini tidak hanya menjadi media ekspresi bagi siswa, tetapi juga sebagai sarana untuk meningkatkan kreativitas dan kemampuan literasi mereka.
Games NumerasiÂ
Untuk menjadikan pembelajaran matematika lebih menyenangkan, mahasiswa mengadakan berbagai games numerasi. Melalui permainan ini, siswa diajak untuk memahami konsep-konsep matematika secara interaktif dan menyenangkan, sehingga meningkatkan minat dan kemampuan mereka dalam numerasi.
Pelatihan Dasar Google DocumentÂ
Sejalan dengan perkembangan teknologi, mahasiswa juga memberikan pelatihan dasar penggunaan Google Document kepada siswa  kelas 5 SDN Kusumodilagan. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan literasi digital di kalangan siswa, sehingga mereka lebih siap menghadapi tantangan di era digital.
Sosialisasi Anti Perundungan dan Pertolongan Pertama DasarÂ
Mahasiswa juga mengadakan sosialisasi anti perundungan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang lebih aman dan nyaman. Selain itu, sosialisasi pertolongan pertama dasar berkolaborasi dengan KSR PMI Unit UNS yang dilakukan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar dalam menghadapi situasi darurat.