Mohon tunggu...
Ermansyah R. Hindi
Ermansyah R. Hindi Mohon Tunggu... Lainnya - Free Writer, ASN

Bacalah!

Selanjutnya

Tutup

Makassar

Kemiskinan Ekstrem: Pengantar dari Tamatnya Surat (1)

7 Desember 2023   17:33 Diperbarui: 20 Desember 2023   07:26 256
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Boleh disebut, ini kegiatan Monitoring dan Evaluasi Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) sebagai konteks peristiwa lokal. Sepintas sama, padahal berbeda. Setelah surat, muncul tulisan. Surat memang betul adalah sesuatu yang tertulis. Tetapi, di sini, surat diambil-alih oleh tulisan karena berbeda dengan proses dan tahapan kegiatan monitoring dan evaluasi P3KE.

Di balik itu, ada proses dan tahapan penyusunan laporan hasil Monitoring dan Evaluasi (Monev) sebelumnya. Satu atau lebih diantaranya, pembuatan surat rapat persiapan, surat tugas Tim Monev, dan administrasi persuratan lainnya terkait dengan pelaksanaan kegiatan.

Dari satu surat ke surat lainnya. Dari satu tulisan ke tulisan berikutnya. Di lapangan menjadi akar kelahiran tulisan tentang fakta dan bukti atau temuan hasil monitoring dan evaluasi yang bergerak secara melingkar dan berulang, dari jawaban responden (KK miskin ekstrem yang diwawancarai). 

Dari titik ini, jawaban yang sama, individu yang berbeda. Ada pula angka-angka capaian kinerja program yang berbeda nampak bergerak secara grafis dan terbuka dengan penjelasan tertulis yang juga berbeda.

Fokus pada Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) Kabupaten Jeneponto berlangsung di Tahun 2022 sampai dengan 2024. Berdasarkan data BPS Tahun 2022, tingkat kemiskinan ekstrem Kabupaten Jeneponto kurang lebih mencapai 4,2 persen, dimana angka tersebut harus ditargetkan turun menjadi 0 persen di tahun 2024.

Monitoring untuk melihat kesesuaian sasaran, capaian kinerja, dan realisasi target kinerja program/kegiatan dengan fakta-fakta di lapangan yang terkait dengan Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) Kabupaten Jeneponto, maka dilakukan monitoring dan evaluasi dengan fokus dan prioritas program dan kegiatan yang diarahkan pada Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 62 KK, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) berjumlah 68 KK, Bantuan Langsung Tunai (BLT) berjumlah 27 KK, Program Indonesia Pintar dan Program Indoensia Sehat (PIP/PIS) berjumlah 40 KK, dan Beras 10 Kg dan Bedah Rumah berjumlah 53 KK.

Laporan Hasil Laporan Hasil Monitoring dan Evaluasi Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) Kabupaten Jeneponto Tahun 2023 di 71 Desa/Kelurahan, di 11 Kecamatan diharapkan menjadi bahan masukan untuk perencanaan dan kebijakan pembangunan selanjutnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Makassar Selengkapnya
Lihat Makassar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun