Petunjuk dalam menulis dapat memicu kreativitas. Petunjuk tersebut bisa berupa kalimat pembuka, gambar, atau pertanyaan menarik yang merangsang pemikiran kreatif siswa.
Ajarkan Struktur Cerita:
Kenalkan siswa dengan elemen-elemen dasar cerita seperti pengenalan, konflik, klimaks, dan resolusi. Mereka dapat menggunakan struktur ini sebagai panduan untuk menyusun cerita mereka.
Baca Cerita Pendek:
Dorong siswa untuk membaca banyak cerita pendek dari berbagai genre. Hal ini membantu mereka memahami struktur cerita, pengembangan karakter, dan berbagai gaya penulisan.
Berikan Kebebasan Memilih Pilihan Topik:
Biarkan siswa memilih topik atau tema yang menarik bagi mereka. Pilihan yang personal atau sesuai minat dan kesukaannya dapat meningkatkan motivasi dan keterlibatan siswa dalam tulisan ceritanya.
Fokuskan pada Deskripsi:
Siswa dapat berlatih menyusun kalimat yang jelas dan menggambarkan adegan dengan menjelaskan bagian-bagian teperinci untuk membuat cerita lebih hidup.
Permainan Interaktif:Â
Buat permainan interaktif yang memungkinkan siswa untuk membuat pilihan dalam cerita dan melihat bagaimana pilihan tersebut mempengaruhi plot. Ini dapat membantu mereka memahami konsep konflik dan pengembangan karakter.