Mohon tunggu...
Muthiah Alhasany
Muthiah Alhasany Mohon Tunggu... Penulis - Pengamat politik Turki dan Timur Tengah

Pengamat politik Turki dan Timur Tengah. Moto: Langit adalah atapku, bumi adalah pijakanku. hidup adalah sajadah panjang hingga aku mati. Email: ratu_kalingga@yahoo.co.id IG dan Twitter: @muthiahalhasany fanpage: Muthiah Alhasany"s Journal

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

Sudah Saatnya Pemerintah Mewajibkan Penggunaan Panel Surya di Setiap Gedung dan Perumahan

10 Oktober 2021   11:14 Diperbarui: 10 Oktober 2021   14:47 432
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rumah yang menggunakan panel surya (dok.kompas.com)

Memang sekilas panel surya tampak mahal. Untuk pemasangan dua panel surya di rumah tipe 36, biaya pemasangan berkisar antara 12-15 juta Rupiah. Tetapi sebenarnya ini sebanding dengan pemakaian yang panel surya yang bergaransi 25-30 tahun. 

Beberapa kelebihan panel surya, antara lain:

1. Menghemat biaya listrik, menekan tagihan  listrik yang harus dibayar perbulan. Ini sangat membantu rumah tangga. Begitu pula jika digunakan untuk pabrik, menekan biaya produksi. 

2. Sinar matahari didapat sepanjang tahun. Kita tidak akan pernah kehabisan sinar matahari, kecuali jika kiamat terjadi.

3. Energi listrik tersedia walaupun musim penghujan. Panel surya menyimpan energi yang didapat ketika matahari bersinar. Jadi, tak perlu kuatir listrik tak menyala di waktu hujan. 

4. Panel surya juga bisa berfungsi sebagai atap. Kalau panel surya digunakan untuk menutup rumah, tidak perlu memasang atap lagi. 

5. Ramah lingkungan. Menggunakan panel surya berarti meniadakan polusi. Tidak ada polusi udara atau di bumi, udara dan kebersihan lingkungan tetap terjaga.

Kekurangan panel surya, adalah tidak bisa dipindahkan. Ketika sudah terpasang di sebuah rumah, maka sebaiknya tetap di rumah itu. Kalau dicopot akan terjadi kerusakan. Selain itu biaya pemasangannya mahal. 

Pemasangan panel surya harus dilakukan oleh orang yang profesional. Sebab jika dipasang sembarangan bisa terjadi kerusakan sehingga tidak berfungsi dengan semestinya. 

Rumah yang menggunakan panel surya (dok.kompas.com)
Rumah yang menggunakan panel surya (dok.kompas.com)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun