Mohon tunggu...
Elvi Anita Afandi
Elvi Anita Afandi Mohon Tunggu... Lainnya - FAIRNESS LOVER

Maka berlomba-lombalah dalam kebaikan.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Semarak HUT Perdana IPARI, Hadiah Kecil 'Tuk Negeriku: Rawat Bumi Tebar Moderasi

27 Mei 2024   19:32 Diperbarui: 27 Mei 2024   19:35 545
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Banner Harlah Ke-1 IPARI. Dokpri

IPARI  - Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia -- organisasi profesi yang menaungi jabatan funsional Penyuluh Agama. IPARI memiliki Visi: Terwujudnya Penyuluh Agama yang profesional dan andal dalam membangun masyarakat yang saleh, moderat, cerdas dan unggul untuk mendukung terwujudnya Indonesia maju. 

Sebagai aparat negara, Penyuluh Agama memiliki tugas melaksanakan dan mengembangkan bimbingan dan penyuluhan agama atau pembangunan bagi masyarakat binaannya baik di desa, kota, provinsi maupun level nasional. Salah satu tugas baru yang diamanatkan adalah melaksanakan edukasi pelestarian lingkungan hidup sebagaimana Surat Edaran Menteri Agama RI Nomor SE.2 Tahun 2024.

Tanggal 26 Mei 2024 kemarin, IPARI genap berusia satu tahun setelah setahun lalu dikukuhkan oleh Dirjen Bimas Islam, Prof. Dr. Phil. H. Kamaruddin Amin,  M.A. HUT ke 1 ini diperingati dengan Tema "Rawat Bumi Tebar Moderasi". 

Dalam HUT pertama ini IPARI bermaksud memberikan hadiah kecil kepada negeri Indonesia sebagai wujud rasa terima kasih sekaligus rasa syukur kepada Allah Swt atas karunia alam yang subur, indah dan kaya ini.

IPARI Pidie, Aceh. Membersihkan Sampah, Menanam Pohon Sentang di Pantai Wisata Islami Pasi ie Lebuee, Kembang Tanjong. Instagram ppipariofficial 
IPARI Pidie, Aceh. Membersihkan Sampah, Menanam Pohon Sentang di Pantai Wisata Islami Pasi ie Lebuee, Kembang Tanjong. Instagram ppipariofficial 

Tujuan HUT IPARI

Tujuan HUT IPARI di usia yang sangat belia ini adalah:

Pertama, agar dapat memperkuat rasa kebersamaan dan identitas anggota organisasi. Ini menjadi momen di mana anggota merasa lebih terhubung satu sama lain dan juga terhubung  dengan tujuan besar organisasi sebagaimana visinya.

Kedua, sebagai wujud solidaritas antar anggota yang dapat diperkuat melalui kegiatan bersama.

Rangkaian Kegiatan sebagai Hadiah Kecil

Hadiah kecil untuk negeri ini, dipersembahkan dalam wujud Gerakan Tanam Sejuta Pohon dan Gerakan Zero Plastic yang diselenggarakan di seluruh Indonesia dalam rentang waktu tanggal 23 sampai dengan 31 Mei 2024.  Di beberapa wilayah atau daerah seperti  di Aceh, Sumatera Barat, Jawa Barat, Jawa tengah, Jawa Timur, Banten, DKI, Maluku, Sulawesi  Selatan, dan seterusnya telah melaksanakan gerakan tersebut. Ini ditandai dengan maraknya foto-foto kegiatan, laporan, flyer-flyer, spanduk, banner juga ribuan twibbon kampanye mencapai trending di laman aplikasi twibbonnize yang menghiasi media sosial.

Ribuan flyer kampanye beredar. Dokpri
Ribuan flyer kampanye beredar. Dokpri

Tujuan Gerakan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun