Mohon tunggu...
Elna Lalita
Elna Lalita Mohon Tunggu... Ibu anak satu -

Ibu anak satu. Doyan ngemall, makan, nyanyi, dan menari.

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Jangan Campur Nabeez dengan Susu

8 Mei 2019   16:03 Diperbarui: 8 Mei 2019   16:23 10378
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Susu kurma cintaku... Sumber : Arrahmah.com

3. Bukan membuat nabeez kemudian mencampur dengan susu, tetapi langsung mencampur kurma ke dalam susu baru kemudian didiamkan. Gampangnya, yang digunakan untuk membuat nabeez bukan air putih, tetapi susu.

Hal ini ada dalam kitab Mausu'ah ath-Thibbun Nabawi karya Abu Nu'aim al-Isfahani (Hal. 687-888). Di halaman tersebut terdapat Bab "Al Labanul Halibu Ma'at Tammari Mukhossibul Lil Badani Jiddan / Susu Tawar Bersama Kurma Amat Menyuburkan Tubuh."

Beliau rahimahullah menyandarkan bab ini pada dua hadits, yang juga diriwayatkan Imam Ahmad dalam al-Musnad dan Ibnu Sunni.

Satu riwayatnya berbunyi : Dari A'isyah radhiallahu'anha, "Bahwasannya Nabi shallallahu'alaihi wassallam menyebut susu dan kurma kering adalah dua jenis obat." (Riwayat Ibnu Sunni).

Pada masa itu, yang dilakukan bukan mencampur nabeez dengan kurma. Melainkan, membuat nabeez dari kurma kering (tamr) dengan susu halib. Yang dimaksud dengan susu halib adalah susu yang segar dan tawar. Campur pada malamnya. Lalu minum pagi harinya.

Ingat lagi bedanya :

Nabeez = Kurma basah/kurma kering/kismis/dll dicampur dengan air putih, rendam semalaman.

Susu kurma = Kurma kering dicampur dengan susu, rendam semalaman.

Dan tentunya, pastikan kurma yang kita gunakan bukan manisan kurma yang kaya akan sirup glukosa.

Semoga bermanfaat. Selamat berbuka puasa :D

Elna Lalita

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun