Mohon tunggu...
Lilik Fatimah Azzahra
Lilik Fatimah Azzahra Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Seorang ibu yang suka membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Menikmati kebersamaan adalah Momen Idul Fitri Paling Berkesan

24 Mei 2020   07:52 Diperbarui: 24 Mei 2020   10:28 1098
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber:www.liputan6.com

Biasanya rumah Bulik menjadi tujuan terakhir kami usai perjalanan panjang bersilaturahmi. Di mana perut sedang dalam keadaan lapar-laparnya.

Bisa dibayangkan, bukan? Keseruan berebut piring dan antre menyenduk makanan diselingi canda ria yang begitu gayeng.

Saya selalu memilih mengambil makanan paling akhir. Dan risikonya, sering kali saya kehabisan makanan. Atau hanya memperoleh sisa-sisa rerontokannya saja.

Tidak masalah. Nuansa gembira dan ceria tetap ikut saya rasakan.

Hanya saja saya terkadang tak habis pikir melihat masakan yang tersaji di atas meja. Pukul berapa Bulik saya itu mesti bangun untuk menyiapkan makanan sebanyak itu dengan menu yang beragam dan njlimet?

Tidakkah beliau merasa lelah? Karena seingat saya, tradisi makan bareng di rumah Bulik ini sudah berjalan puluhan tahun. Sedari anak-anak saya masih kecil hingga kini mereka sudah dewasa.

Ketika hal tersebut saya tanyakan langsung kepada Mbah Cantik---begitu saya memanggil Bulik saya, jawabannya sungguh di luar dugaan.

"Karena rasa syukur dan rasa sayangku pada kalian semua, tidak tidur semalaman pun rela aku jalani. Lelahku terobati dengan kedatangan kalian. Apalagi kalau kalian makannya lahap dan banyak."

Duh, jawaban tersebut membuat saya terharu dan bersegera mendoakan semoga Mbah Cantik senantiasa diberi kesehatan, panjang umur dan banyak rezeki. Agar kami keponakan-keponakannya terus bisa mencicipi masakan beliau yang lezat dan nikmat itu.

Akankah momen Lebaran  berkesan tersebut masih bisa kami temukan? Tentu. Terkecuali untuk Lebaran kali ini yang memang suasana serta kondisinya sangat tidak memungkinkan. 

Pandemi telah menjadikan semua kegiatan kita terbatasi. Kebersamaan yang selalu dirindukan di saat-saat Lebaran mesti ditangguhkan terlebih dulu. Ada yang lebih penting dari sekadar berkumpul-kumpul, jalan-jalan bareng, makan-makan bareng. Yakni memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 agar tidak terus berkembang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun