Mohon tunggu...
Lilik Fatimah Azzahra
Lilik Fatimah Azzahra Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Seorang ibu yang suka membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

[Bulan Kemerdekaan RTC] Mengejar Sang Merah Putih

17 Agustus 2016   03:45 Diperbarui: 17 Agustus 2016   04:05 263
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tapi bendera-bendera itu bukan Sang Merah Putih. Melainkan bendera berlogo perkumpulan mereka.

 Ah, ia telah terlupakan.

Perasaan sedih bercampur lelah mulai menghinggapi. Tapi aku tak boleh menyerah. 

Kali ini kususuri pesisir pantai. Berharap melihatnya berkibar gagah di sepanjang perkampungan para nelayan.  

Sepi. Tak ada perayaan kemerdekaan.

"Ini seabad negeri kita merdeka. Mengapa tak kulihat kibaran bendera Merah Putih di sini?" aku menghampiri seorang nelayan yang tengah merajut jala.

"Benarkah? Maaf kami lupa. Yang kami ingat hanya bagaimana agar jala-jala ini bisa menjaring banyak ikan. Agar kami bisa memenuhi kebutuhan perut yang sepenuhnya belum merdeka," sahut sang nelayan tanpa menoleh ke arahku.

Aku terdiam. 

Perlahan aku berbalik badan. Meninggalkan pesisir pantai. Menuju perkotaan.

Gedung-gedung menjulang tinggi. Megah.

"Tuan, ini seabad kemerdekaan negeri kita. Mengapa tak ada kibaran bendera pusaka di depan kantormu?" aku memberanikan diri mencegat seorang laki-laki berdasi.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun