Selain Tangga Pintar penulis juga menerapkan Quizziz yang dapat diakses melalui website www.quizziz.com atau bisa juga di download di playstore bagi pengguna HP yang berbasis android. Quizziz mempunyai banyak fitur yang menarik diantaranya lagu, avatar, gambar, tema dan meme yang bisa membuat pembelajaran lebih menarik dan menyenangkan. selain itu quizziz memberikan latihan berupa lomba antara satu sama lain sehingga dapat mendorong semangat kompetisi siswa dalam pembelajaran. Quizziz dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran seperti mengadakan pre-test, postes, soal Latihan, penguatan materi untuk mengukur pemahaman siswa, remidial dan pekerjaan rumah dikutip dari kompasiana (21/11/22).
Oleh karena itu, media pembelajaran harus dikembangkan sesuai dengan perkembangan zaman dan perkembangan teknologi agar siswa tidak mengalami hal yang monoton dan membosankan dalam proses pembelajaran. Tangga Pintar dan Quizziz dalam satuan panjang sangat efektif digunakan dalam media pembelajaran dan untuk menanamkan konsep satuan panjang sehingga pembelajaran lebih bermakna dan menyenangkan. Media tangga pintar juga mampu meningkatkan minat belajar siswa Sekolah Dasar pada mata pelajaran Matematika.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI