Di dalamnya tergabung berbagai elemen dan tingkat pendidikan. Bahkan perkembangan terbaru, kolam nila slisir ibarat sebuah kolam sinergi yang besar dari beberapa komunitas pegiat yang mulai bergabung dengan kampung Nila Slilir.Â
Kolaborasi merupakan kunci. Tidak ada komunitas super yang benar benar mampu secara mandiri hidup dan berkembang dari dirinya sendiri, tanpa peran serta dari komunitas lainnya.Â
Contohnya pengadaan kaos komunitas, pasti dibutuhkan pihak lain dalam membuatnya. Sekalipun kampung Nila Slilir berwujud kampung tematik, namun unsur komunitas juga banyak berperan, baik komunitas lokal slilir, atau komunitas lain dari luar.Â
Kehadiran Unsur dari Komunitas Reenactor Ngalam dan Bolang Kompasiana merupakan sinergi saling isi dan menguatkan. Tradisi saling butuh tanpa membebani adalah konsep menarik yang perlu dibahas.Â
Karya karya besar akan dilahirkan dari sinergi ini, semoga ke depan semangat inovasi akan terus tumbuh dan berkembang di tlatah bumi slilir ini. Apa itu? Tunggu liputan selanjutnya.
Semoga artikel ini menginspirasi.
Malang, 23 November 2020
Oleh Eko Irawan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H