Naosa Nopase Hipiri Abue
Nithe Sekolah Welagosik
Hipiri Abue
Naosa Nopase Hipiri Abue
Nithe Sekolah Welagosik
Hipiri Abue
Bapak dan Ibu, Saya Bawa Hipere (ubi jalar)
Saya Pergi Ke Sekolah
Cukup Bawa Hipere)
Makna syair lagu tersebut menjelaskan sebuah nilai kesederhanaan. Lagu yang mungkin sudah tercipta sekian lamanya dalam tradisi hidup masyarakat Dani memberi gambaran tentang anak-anak lembah Baliem yang bersemangat pergi ke sekolah. Semangat kesederhanaan yang terpatri dalam setiap hembusan kata-kata yang dinyanyikan dalam lagu tersebut, memberi pesan penting bahwa pendidikan adalah yang utama di tengah-tengah keterbatasan peserta didik di pedalaman. Dengan sepotong ubi jalar sebagai bekal mereka ke sekolah berkilo-kilometer jauhnya, sudahlah cukup. Mungkin itulah makna perjuangan untuk mendapatkan pendidikan bagi peserta didik di pedalaman Papua dalam segala keterbatasan dan kesederhanaan yang mereka miliki. Perjuangan tanpa batas.
Hidup pendidikan di tanah Papua!