Terletak di Desa Janji Martahan, Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara, Bukit Holbung yang jadi salah satu kebanggaan warga Samosir ini, bisa dicapai sekitar 4 jam dengan kendaraan roda dua dengan titik berangkat dari Timbangan, Simpang Dua.
Ada tiga "pintu" ke lokasi ini.
Via Parapat
Dari Parapat kamu bisa menikmati cantiknya hamparan Danau Toba bahkan dari kejauhan. Kalau mau menikmati lebih dalam dan lebih leluasa lagi, silahkan saja singgah sebentar di Panatapan.
Panatapan ini semacam tempat beristirahat bagi pengendara sebelum tiba persis di pintu masuk destinasi wisata top di Sumatera Utara ini, atau sekedar duduk-duduk memandang Danau Toba hingga di kejauhan sana.
Dari tempat persinggahan ini, kamu bisa melihat Danau Toba sejauh mata memandang sembari menikmati teh hangat atau sebungkus mie gelas.
Tapiii, berhubung jalanan di Parapat ini sekaligus jalan lintas Sumatera, cukup banyak kendaraan besar yang lalu lalang di sana.
Via Tigaras
Dari Tigaras menurutku cukup menyenangkan. Selain minimnya kendaraan besar yang lalu lalang, banyak destinasi lain juga yang bisa disinggahi kalau lewat jalur ini.
Kebun Teh Sidamanik misalnya. Huuuh, sejuknya bukan main! Lokasi ini termasuk salah satu yang diburu fotografer karena lansekapnya yang hijau ciamik. Baris-baris teh yang tersusun rapi juga turut menambah tampilan lebih menarik.