Ada banyak "jangan-jangan" yang muncul di benak ketika aroma daging baksonya saja sudah terasa tidak bersahabat.
Bakso President, Bakso Serbuan Wisatawan Domestik Saat Berkunjung Ke Malang.
Berbicara tentang bakso Malang yang marak dan sangat mudah ditemukan di ibu kota bahkan kota-kota lain di Indonesia, tidak afdol rasanya jika tidak menikmati bakso Malang yang sesungguhnya. Ya, bakso Malang di kota Malang tentu saja.
Bersamaan dengan diselenggarakannya ICD 2018 oleh Kompasiana yang bertempat di Taman Krida Budaya, Malang, saya yang memang sangat ingin mengunjungi kota Malang tak menyianyiakan kesempatan.
List yang ingin dikunjungi di kota Malang sudah tersusun rapi, lokasi rekomendasi bakso Malang termaknyus di Malang pun sudah dicek di Google maps untuk mengetahui titik pastinya. Perlengkapan selama di sana pun tak perlu dipertanyakan lagi. Semua siap untuk eksekusi.
Katanya sihhhhh, berkunjung ke Malang, belum lengkap jika tidak mampir di Bakso Malang President yang bertempat di jalan Batanghari, Klojen, Malang. Bakso ini adalah satu satunya tempat yang menjadi serbuan wisatawan domestik saat berkunjung ke Malang.
Di antara rumah dan warung tersebut, ada sedikit celah yang dimanfaatkan oleh konsumen untuk parkir, dari sana pula kita bisa melihat dengan jelas tulisan "Bakso President" dengan ukuran yang cukup besar untuk memastikan setiap pendatang tidak sedang salah alamat.
Menyantap Bakso "Berati", Nikmatnya Bakso Malang yang Sesungguhnya
Berbicara tentang hati yang dipersembahkan untuk masakan, kali ini saya benar-benar menemukan "hati" itu persis di dalam bakso yang saya pesan.Â
Dari beberapa pilihan menu, "Bakso Campur Jeroan" menjadi pilihan saya sebagai pecinta jeroan.