Mohon tunggu...
Efa Butar butar
Efa Butar butar Mohon Tunggu... Penulis - Content Writer

Content Writer | https://www.anabutarbutar.com/

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Awas! Bahaya Penggunaan Botol Minuman Bekas

5 Desember 2017   15:09 Diperbarui: 10 Agustus 2019   13:47 2835
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Botol AMDK PET (Aqua) dan HDPE (Tanpa merek) | DokPri

Wadah/Botol Air Minum yang Disarankan

Pada umumnya, wanita dan kaum Ibulah yang sering sekali memperhatikan dan bertanggung jawab akan hal ini. Mereka pulalah yang sering sekali menyiapkan bekal minuman untuk seluruh anggota keluarga. Untuk itu, bagi seluruh wanita dan kaum ibu yang bertanggung jawab penuh terhadap kebutuhan air keluarga saat bepergian, cobalah untuk mencari botol minum yang pada bagian dasar kemasan bertuliskan BPA Free (Bebas Bisphenonl).

Kemasan botol yang bertuliskan BPA Free merupakan botol Polycarbonate (PC) yang diyakini lebih aman untuk digunakan secara berulang dan dapat diisi dengan air panas. Hal yang juga harus diperhatikan dalam penggunaan botol yang dapat diisi ulang adalah kebersihan setelah penggunaannya. Botol sebaiknya dicuci setiap hari dan dibilas terlebih dahulu dengan air panas sebelum digunakan. 

Beberapa merek botol yang direkomendasikan untuk digunakan di Amerika dapat dilihat pada link berikut ini, meski demikian, tidak perlu khawatir karena di Indonesia sendiri, sudah cukup banyak beredar botol minum dengan simbol BPA Free. Hanya dibutuhkan sedikit kesabaran dan ketelitian untuk tidak salah pilih dalam membeli botol yang tepat. Meski sedikit mahal, namun kesehatan keluarga tetaplah di atas segalanya. 

Catatan dari penulis untuk PT. Tirta Investama

Tak pernah terpikirkan dapat terpilih menjadi salah satu peserta di ajang bergengsi yang diselenggarakan Danone dan Kompasiana ini. Sebagai bentuk tanggung jawab kepada seluruh pihak yang telah memberikan kesempatan yang sangat luar biasa ini, penulis turut sumbangsih ide khususnya kepada PT. Tirta Investama. 

Adapun ide yang dimaksud adalah: Jika produsen rokok memberikan perhatian kepada konsumennya melalui kemasan yang berbunyi "Merokok Membunuhmu.", maka rasanya tak salah dengan memanfaatkan hal yang sama, kemasan, PT. Tirta Investama mengedukasi seluruh pasarnya tentang bahaya penggunaan ulang botol AMDK terutama saat bersentuhan dengan air panas. 

"Tidak Cocok Diisi Kembali Dengan Air Panas" misalnya. Atau dapat pula memanfaatkan bagian plastic pada kemasan dengan menggambarkan beberapa tips daur ulang botol AMDK untuk menambahkan nilai ekonomis benda tersebut sekaligus secara mengajak seluruh konsumen untuk lebih peduli terhadap lingkungan.

Semoga bermanfaat. 

Jakarta, 5 Desember 2017

Efa M. Butar butar

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun