Ada beberapa cara yang kerap dilakukan seseorang untuk mencicipi makanan. Ada yang menjilat langsung dari sendok goreng yang sama yang kemudian digunakan kembali untuk memasak. Ada juga yang mencomot sedikit makanan dari wajan kemudian memakannya langsung dengan tangan lalu kembali mengolah makanan dengan tangan yang sama tanpa dibersihkan.
Cara tersebut di atas juga salah. Selain akan berbahaya pada lidah karena kondisinya yang masih panas, langkah ini juga tampak kurang etis dilakukan.
Adapun langkah yang tepat untuk mendapatkan rasa masakan adalah dengan mengambil sedikit masakan, lalu menempatkannya di wadah kecil dan dibiarkan hingga sedikit hangat kemudian dicicipi. Langkah ini selain lebih menjamin keselamatan pekerja juga akan terlihat lebih hiegenis untuk dikonsumsi.
Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk terus mengikuti aturan meski itu hanya hal-hal kecil ya.
Awan Kumulus
Depok, 5 Okt 2017
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H