Mohon tunggu...
Edy Supriatna Syafei
Edy Supriatna Syafei Mohon Tunggu... Jurnalis - Penulis

Tukang Tulis

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Jauhkan Mengejek Orang Lain, Apalagi Agamanya

8 Oktober 2017   21:20 Diperbarui: 8 Oktober 2017   22:34 1485
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lantas, mengapa untuk memperbaiki akhlak itu harus dengan cara mencaci maki?  Muliakah itu?

Dalam konteks kekinian, penulis menangkap pesan hikmah dari pengajian tersebut bahwa menguatkan akhlak mulia - atau memperbaiki buruknya akhlak - perlu penguatan kesabaran. Sebab, akhlak, tingkah laku atau tabiat manusia punya pertalian erat dengan hati.

Ajaran sabar, dalam pergaulan sehari-hari kerap kali diungkap ada batasnya. Padahal tidak demikian. Sabar adalah sebuah ajaran universal dan tidak memiliki batas waktu. Unlimited. Para rasul dan nabi saja diuji kesabarannya. Nabi Ibrahim diuji menyembelih puteranya, Islamil.

Nabi Musa, yang dikenal keimanannya kuat kepada Allah, toh gagal belajar kesabaran dari Nabi Khidir. Kendati demikian, manusia bisa lulus dari ujian kesabaran. Kuncinya, yaitu selalu mendekatkan diri kepada Allah.

Sebab, setan itu sudah berjanji kepada Allah sejak diciptakan Adam. Ia tak akan patuh memenuhi perintah Allah, menyembah Adam (dari tanah) karena bangga diciptakan berasal dari api. Penolakan setan itu menyebabkan Allah murka, dan mengutuknya. Setan menyatakan akan terus menggoda anak cucuk Adam hingga kiamat. Dan, Allah mengizinkan, dengan syarat, jika manusia tetap beriman kepada-Nya akan tetap mendapat perlindungan.

Foto bareng, selesai pengajian. Foto | Dokumen Pribadi.
Foto bareng, selesai pengajian. Foto | Dokumen Pribadi.
Karena itu, agar ajaran sabar tetap melekat dalam hati dan diri manusia, maka berbagai tuntunannya diajarkan agar terhindar dari godaan setan terkutuk. Bagi umat Muslim sangat dianjurkan menjalankan shalat lima waktu, termasuk tahajud. Meningkatkan kesalehan sosial sangat dianjurkan, misalnya bersedekah.

Sedekah bukan hanya berupa harta dan uang, senyum pun menjadi sedekah bagi sesama. Karena itu, tidak elok lagi kita, semua, saling mencerca. Para pendiri bangsa, the founding fathers, yang memperjuangkan berdirinya republik ini telah tegas membuat 'rambu-rambu' tentang kehidupan harmonis antarsesama. Berbagai produk hukum pun sudah dilahirkan dari lembaga eksekutif dan legislatif.

Lalu, masih pantaskah jika elite politik mengambil posisi sebagai penonton kala unsur SARA - yang mengganggu kehidupan bernegara - kembali bergaung?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun