Mohon tunggu...
I Ketut Suweca
I Ketut Suweca Mohon Tunggu... Dosen - Dosen - Pencinta Dunia Literasi

Kecintaannya pada dunia literasi membawanya suntuk berkiprah di bidang penulisan artikel dan buku. Baginya, hidup yang berguna adalah hidup dengan berbagi kebaikan, antara lain, melalui karya tulis.

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Menjadi Kolumnis Kompas.com, Mengapa Tidak?

5 Januari 2023   14:45 Diperbarui: 24 Januari 2023   18:41 911
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Begini tampak depan Kolom Kompas.com (Sumber gambar:Kompas.com).

Bagaimana dengan panjang tulisan? Redaksi kolom Kompas.com menyebutkan, tidak ada aturan baku, namun idealnya sekitar 5.000 karakter atau sekitar tiga lembar kuarto spasi 1,5.

Bagaimana kalau tulisan Anda lebih panjang atau kurang dari ketentuan itu? Jangan khawatir! Jika tulisan Anda belum sampai atau melebihi 5.000 karakter, editor kolom ini tetap akan menilai artikel tersebut dari esensi gagasan Anda.

Menulis di Kompas.com (Sumber gambar: Kompas.com0.
Menulis di Kompas.com (Sumber gambar: Kompas.com0.

Sunting dengan Baik

Editor menghendaki tulisan yang sudah disunting atau diedit dengan baik oleh penulisnya. Jangan merepotkan editor ya. Kalau banyak kesalahan ketik, misalnya, bisa saja tulisan Anda tak dimuat.

"Editor biasanya tidak suka banyak typo, karena itu baca ulang artikel Anda sekali lagi sebelum dikirim ke kami," tulis Sandro Gatra, editor Kolom Kompas.

Lalu, jenis tulisan apa saja yang bisa diterima di Kompas.com? "Kritik ataupun refleksi sosial, budaya, politik, hukum, ekonomi, dll bisa diterima sebagai kolom," tulis Sandro Gatra dalam sebuah artikelnya.

Masih ragu mencoba menulis di plaform tersebut? Kompas.com, seperti disebutkan Sandro, memiliki puluhan juta user aktif dengan pageviews lebih dari setengah miliar per bulannya menurut google analytics. Ini adalah ruang untuk menjangkau audiens di seluruh penjuru Indonesia dari semua kelas.

Itulah sedikit bahasan tentang tantangan menulis di Kompas.com. Saya sendiri mulai menulis di Kompas.com sejak 22 Mei 2022. Belum setahun ya. Tulisan yang penulis kirim baru 21 artikel. Dimuat 19 artikel, dua lainnya ditolak. Syukuri saja!

(I Ketut Suweca, 5 Januari 2023).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun