Ketiga, penggunaan internet. Kebutuhan akan internet sudah tak bisa dibendung. Orang modern mesti bersahabat dengan internet, bukan? Jika tidak, maka akan segera di-cap sebagai orang yang tidak mengikuti perkembangan zaman.
Internet kini sudah menjadi kebutuhan masyarakat. Tanpanya, kehidupan terasa tidak lengkap, bahkan sulit. Apalagi sekarang dan nanti, kebutuhan akan sumber daya yang satu ini tidak bisa dielakkan.
Yang bisa dilakukan adalah penghematan dalam pemakaiannya. Gunakan dan manfaatkan internet jika diperlukan saja. Karena internet juga sumber daya yang bisa menguras isi kantong Anda, maka Anda mesti bijak dalam menggunakannya.
Ada anjuran untuk berlangganan internet selama setahun di salah satu penyedia (provider). Kalau berlangganan selama setahun, biasanya akan mendapatkan harga yang relatif lebih murah daripada harga akumulatif yang Anda bayarkan di counter setiap bulannya. Jadi, di sini pengeluaran uang untuk berlangganan internet bisa dihemat.Â
Di samping itu, Anda juga bisa menghemat penggunaan internet pribadi dengan memanfaatkan fasilitas wifi yang disediakan di kantor  atau di kampus Anda.Â
Keempat, mengerem nafsu berbelanja. Berbelanja berlebihan merupakan salah satu sumber kebocoran keuangan yang sering terjadi. Banyak uang yang dikeluarkan untuk belanja ini-itu. Lalu, bagaimana?
Setidaknya ada tiga strategi yang bisa Anda lakukan untuk menghemat uang belanja. Pertama-tama, hanya membeli barang yang benar-benar Anda butuhkan. Selanjutnya, membeli barang yang ada diskon atau potongan harga dengan tetap memastikan kualitasnya.
Yang berikutnya, membeli barang yang berkualitas. Produk yang berkualitas biasanya harganya lebih mahal. Kendati lebih mahal, tapi biasanya barang tersebut lebih awet, bisa lama dipakai, dan lebih nyaman dipakai.
Kendati harganya sedikit lebih mahal, tapi awet dan memberi kepuasan pada si pemakai. Jadi, Anda tidak perlu berulang kali membeli produk yang sama. Ini sebuah cara penghematan juga.
Menabungkan Sisanya