Mohon tunggu...
Eko Adri Wahyudiono
Eko Adri Wahyudiono Mohon Tunggu... Guru - ASN Kemendikbud Ristek

Mengajar dan mendidik semua anak bangsa. Hobi : Traveling, tenis, renang, gitar, bersepeda, nonton film, baca semua genre buku, menulis artikel dan novel.

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Artikel Utama

Prospek Bisnis Bunga Anggrek, Masihkah Menguntungkan di Saat Ini?

14 April 2023   10:41 Diperbarui: 15 April 2023   05:23 1741
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi anggrek bulan(SHUTTERSTOCK/ELENA BUSLAEVA)

Bunga anggrek untuk rental?

Rasanya terdengar aneh ya? Namun itu merupakan ajang bisnis yang menarik. Tidak hanya dijual, bunga anggrek ternyata juga disewakan. 

Biasanya kepada pelanggan dari jasa perhotelan, bandara udara, stasiun atau acara pertemuan, seperti rapat, pernikahan dan lainnya. 

Semua dibagi menjadi beberapa paket jenis bunga anggrek dengan harga rental yang bervariasi setiap bulannya dengan kisaran termurah Rp 500.000 sampai dengan Rp 1.000.000.

Mereka secara berkala akan mengganti bunga anggrek yang terpajang di lobi, di meja tamu, dalam ruangan dan banyak tempat lainnya dengan anggrek baru. 

Akhirnya, rasa penasaran saya selama ini terjawab. Mengapa di bandara udara, atau hotel selalu dihiasi dengan bunga anggrek yang segar dan cantik? Rupanya, itu adalah bunga yang disewakan. 

Bayangkan saja jika punya usaha seperti ini, dipastikan sangat mempunyai prospektif dalam peningkatan dunia ekonomi kerakyatan khususnya para generasi muda.

Foto dokumen pribadi
Foto dokumen pribadi

Harga bunga anggrek eceran bila kita membelinya, ternyata juga tidak mahal. Mbak Desi menunjukkan bahwa rata-rata harga bunga ada di kisaran Rp 50.000, sampai dengan Rp 200.000 tergantung dari jenis anggrek, besar dan kecilnya batang serta bunganya. 

Bahkan, ada satu tempat untuk mem-packing bunga anggrek yang sudah dipesan secara online untuk dikirimkan lewat kargo ke penjuru tanah air, dan itu termasuk dikirim ke Papua juga lho! Hebat khan?!

Satu hal terakhir yang patut diapresiasi tinggi adalah, di lokasi perkebunan anggrek Zilquin ini ternyata juga bersedia untuk memberikan pelatihan teori dan praktik kepada mereka yang berminat untuk menjadi penguasaha muda di bidang pembudidayaan tanaman anggrek, khususnya kepada anak-anak dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun