Advertising yang dilakukan dalam meningkatkan penjualan Dodol Rumput Laut ialah menggunakan metode berupa penyebaran pamflet atau brosur kepada masyarakat baik secara langsung maupun tidak langsung.
Begitu pun dengan personal selling atau penjualan secara personal, konsumen dapat membeli langsung kepada perusahaan. Hal ini dilakukan dengan dua arah dan dinilai lebih efektif dalam memasarkan produk, karena tujuan akhir dalam suatu promosi adalah penjualan. Personal selling merupakan satu-satunya cara promosi yang dapat menggugah hati pembeli dengan segara, dengan tempat dan waktu saat itu juga diharapkan konsumen dapat mengambil keputusan untuk membeli.Â
Bentuk personal selling yang digunakan dalam penjualan Dodol Rumput Laut adalah retail selling, yaitu tenaga penjual yang melalukan penjualannya dengan melayani konsumen yang datang ke perusahaan.
Dalam peningkatan penjualan dengan skala lebih luas, Dodol Rumput Laut menggunakan Teknik promosi sales promotion. Sales promotion merupakan aktivitas komunikasi yang berupaya untuk memberikan nilai tambah (added value) kepada konsumen untuk merangsang (stimulation) terjadinya penjualan langsung dalam waktu yang singkat.Â
Perangkat sales promotion Dodol Rumput Laut untuk promosi penjualan adalah diskon, cashback, dan undian hadiah. Promosi tersebut dilakukan secara online melalui sosial media Instragram, Facebook, dan Twitter. Juga e-commerce (Shopee, Lazada, Tokopedia) Dodol Rumput Laut dengan turut serta influencer untuk menarik perhatian konsumen.
Distribusi adalah penghubung antara kegiatan produksi dan konsumsi. Kegiatan ini bermanfaat untuk menciptakan kelancaran arus pemasaran. Fungsi distribusi ialah sebagai media transportasi antara barang produksi dan pembeli, sebagai media penjualan produsen dengan pembeli, sebagai media pembelian barang antara pembeli dan produsen, sebagai media penyimpanan barang dari produsen yang akan dijual belikan, penyeleksi barang hasil produksi, dan pemberi informasi kepada konsumen mengenai ketersediaan barang produksi.
Berikut merupakan struktur distribusi Dodol Rumput Laut mulai dari pembelian bahan baku hingga pemasaran kepada konsumen.
DAFTAR PUSTAKA
Anggadiredja, J.T., A. Zatnika, H. Purwoto, dan S. Istini. 2010. Rumput Laut: Pembudidayaan, Pengolahan, dan Pemasaran Komoditas Perikanan Potensial. Jakarta: Penebar Swadaya.