Doa Bersama
Kegiatan berikutnya adalah doa bersama yang dipimpin oleh pihak panti asuhan. Doa ini menjadi momen penting untuk bersama-sama memohon perlindungan dan harapan agar anak-anak panti asuhan terhindar dari pengaruh negatif dan dapat meraih masa depan yang lebih baik.Â
Penutup dan Dokumentasi
Usai doa bersama, seluruh peserta melakukan salaman bersama sebagai simbol kebersamaan dan dukungan moral. Acara ditutup dengan sesi foto bersama untuk dokumentasi dan kenang-kenangan. Foto-foto ini diharapkan dapat mengabadikan momen penting ini serta mempererat hubungan antara Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI Cut Mutia) dan Yayasan Al-Ikhlas.Â
"Kami sangat senang bisa berbagi pengetahuan dan pengalaman dengan adik-adik di panti asuhan ini. Harapan kami, melalui sosialisasi ini, mereka bisa memahami bahaya pergaulan bebas dan lebih fokus dalam meraih cita-cita mereka." Ucap Adit selaku Mahasiswa UBSI.
Ucapan Terima Kasih
Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung kegiatan ini. Partisipasi dan dukungan yang diberikan sangat berarti dalam membantu menciptakan perubahan positif dalam masyarakat dan memberikan masa depan yang lebih cerah bagi anak-anak di panti asuhan.Â
"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi anak-anak kami. Kami berterima kasih kepada UBSI dan para mahasiswa yang telah memberikan edukasi berharga ini. Semoga kerjasama seperti ini dapat terus berlanjut di masa depan." Ucapan terimakasih yang diberikan kepada para Mahasiswa UBSI dari Pihak pengelola Panti Asuhan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H