Mohon tunggu...
Dyandra Mutiara
Dyandra Mutiara Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya merupakan pribadi yang mudah bergaul.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peran Iklan dalam Komunikasi Pemasaran untuk Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen

28 November 2024   06:34 Diperbarui: 28 November 2024   06:43 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Iklan merupakan alat pemasaran yang telah digunakan dalam berbisnis selama beberapa dekade untuk menjangkau calon pembeli agar membeli suatu produk atau layanan. (MDG dalam Putra & Irwansyah, 2021). 

Iklan juga dapat di artikan sebagai bentuk komunikasi massa secara komersial yang dengan sengaja dirancang dengan tujuanuntuk mempromosikan suatu barang dan jasa, atau bahkan sebagai bentuk komunikasi berupa pesan. (Handoko et al., 2019)

Pada saat ini, persaingan dalam hal menarik minat konsumen sangatlah ketat. Hal ini membuat setiap perusahaan harus semakin giat dalam mempercantik iklan. (Stephen et al., 2020). 

Setiap penjual atau perusahaan tentuhnya harus memiliki strategi yang baik dalam periklanan karena iklan memegang peranan penting dalam strategi pemasaran.(Chrismadani, 2014). Setiap pelaku usaha tentu saja harus bisa menjamin bahwakeinginan dan harapan konsumen dapat terpenuhi.(Setiawan & Rabuani, 2019).

Bukan hanya iklan, strategi promosi juga dapat dilakukan melalui sales promotion, personal selling, public relation, dan direct marketing. Tetapi, iklanlah yang paling sering digunakan untuk mempromosikan sesuatu. 

Iklan merupakan media yang dinilai paling efektif dalam memasarkan sesuatu, karena melibatkan respons konsumen dalam proses promosinya. Hal ini merupakan salah satu upaya dalam bersaing memperebutkan konsumen. (Lukitaningsih, 2013)

Manfaat iklan yang paling utama adalah untuk menyampaikan pesan dari penjualyang ingin disampaikan kepada konsumen. Kreativitas dalam iklan menjadi hal yang paling penting karena untuk membuat konsumen mengingat dan tertarik pada produk yang ditawarkan, tentunya mengharuskan para penjual untuk berpikir keras menghasilkan iklan yang menarik. 

Daya tarik pada iklan bisa didapatkan dengan menyajikan gaya penyampaian dan konten yang unik, mudah di cerna, dan tidak bertele -- tele. (Jacob et al., 2018)

Media untuk iklan diantaranya terdiri dari televisi, radio, majalah, dan koran. (Rachmah, 2022). Namun, pada era digital ini muncul media online sebagai media baru untuk mempromosikan iklan yang tentunya sangat menguntungkan bagi para penjual karena produknya dapat semakin mudah dikenali oleh masyarakat luas sebab iklan online dapat dijangkau oleh audiens dengan jangkauan yang lebih luas. 

Beberapa contohplatform online untuk mempromosikan iklan diantaranya adalah YouTube, Twitter, Instagram, Website, dan ada pula beberapa aplikasi lain yang menayangkan iklan ditengah pemakaian dengan alibi konsumen harus berlangganan jika tidak ingin melihat iklan selama menggunakan aplikasi tersebut. (Santoso & Larasati, 2019)

Iklan memiliki beberapa fungsi, diantaranya yakni precipitation, persuation, reinforcement, reminder. Dengan kata lain, iklan mampu merubah keputusan pembeli dengan cara membujuk dan meneguhkan, serta membuat pembeli mengingat produk yang sedang di promosikan.(Solihin, 2015). 

Selain itu, Bahasa pada iklan juga memegang peranan penting karena Bahasa dapat mempengaruhi masyarakat dalam hal pandangan, gagasan, juga perilaku mereka. Bahasa yang mudah diingat akan membuat masyarakat lebih mudah dalam mengingat iklan yang di promosikan.(Tutik et al., 2020)

Strategi pemasaran dapat dilakukan dengan 2 cara, yakni offline dan online.Strategi offline dapat dilakukan dengan menempelkan dan menyebar flyer atau brosur di tempat-tempat yang sekiranya di kunjungi oleh banyak orang. (Nisa et al., 2018). 

Sedangkan strategi online dapat dilakukan melalui ads yang ditawarkan oleh aplikasi yang bersangkutan, mengupload konten foto serta video menarik, atau bahkan dapat memposting narasi yag bertujuan untuk mempersuasi. (Maulidasari & Damrus, 2021).

Sebagai contoh, dalam (Samosir & Wartini, 2017) menyatakan bahwa terdapat perubahan secara positif dan signifikan pada sikap konsumen terhadap keputusan pembelian setelah melihat iklan yang memiliki tema dan pesan yang menarik. 

Hal ini mengartikan bahwa kepercayaan konsumen terhadap suatu produk akan terbentuk jika iklan yang disajikan menarik. Setelah konsumen merasa tertarik dan mengingat iklan suatu produk, hal tersebut pada akhirnya akan berdampak pada perilaku konsumen danakan mempengaruhi keputusan pembelian konsumen.

Setiap tahunnya, banyak penjual dan perusahaan yang mengeluarkan uang sejumlah ratusan juta hingga miliaran rupiah untuk membuat iklan yang menarik. Hal ini karena dengan adanya iklan, konsumen yang tadinya belum memiliki kesadaran terhadap suatu produk setelah itu akan mengenal lalu tertarik dan memiliki keinginan unttuk membeli.

 Jadi, meskipun penjual harus mengeluarkan dana yang besar, pada akhirnya penjual akan meraup keuntungan yang besar dari hasil penjualan. (Winata & Nurcahya, 2017).

Daftar Pustaka

Chrismadani, Y. (2014). Komunikasi Pemasaran Terpadu: Implementas Untuk UMKM. Berkala Jemu Ekonomi, 8(2), 176--189. https://doi.org/https://doi.org/10.21107/nbs.v8i2.472

Handoko, H., Simanjorang, M. I., Stephani, L., Yudistira, G. B., & Primasari, C. H. (2019). Dampak Iklan di Media Sosial Terhadapt Minat Pembelian Mahasiswa. SINTAK, 3, 478--485. https://www.unisbank.ac.id/ojs/index.php/sintak/article/view/7635

Jacob, A. A., Lapian, S. L. H. V. J., & Mandagie, Y. (2018). Pengaruh Daya Tarik Iklan dan Citra Produk Terhadap Keputusan Pembeelian Produk Chitato Chips pada Mahasiswa FEB UNSRAT. EMBA, 6(2), 988--997. https://doi.org/https://doi.org/10.35794/emba.v6i2.20026

Lukitaningsih, A. (2013). Iklan yang Efektif Sebagai Strategi Komunikasi Pemasaran. Ekonomi Dan Kewirausahaan, 13(2), 116--129. https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/ekonomi/article/view/670

Maulidasari, C. D., & Damrus. (2021). Dampak Promosi Produk pada Pemasaran Online. Bisnis Dan Kajian Strategi Manajemen, 5(1), 137--142. https://doi.org/https://doi.org/10.35308/jbkan.v5i1.3464

Nisa, K., U, A. L., U, S. Q., & Suyanto, M. (2018). Strategi Pemasaran Online dan Offline. Karya Pengabdian Dosen Dan Mahasiswa, 1(1), 55--60. https://jurnal.untagsby.ac.id/index.php/abdikarya/article/view/2018

Putra, R. P., & Irwansyah. (2021). Programmatic: strategi efektif pemasangan iklan di era digital. Studi Komunikasi, 5(3), 812--838. https://doi.org/10.25139/jsk.v5i3.3077

Rachmah, S. M. (2022). Pengaruh Iklan Terhadap Keputusan Pembelian Mie Lemonilo. Social and Management Studies, 3(4), 82--88. https://doi.org/https://doi.org/10.5555/ijosmas.v3i4.218

Samosir, B. A., & Wartini, S. (2017). Pengaruh Iklan Pada Keputusan Pembelian Melalui Sikap Konsumen. Management Analysis, 6(3), 254--261. file:///C:/Users/dyandra/Downloads/5583-Article Text-41507-1-10-20180122 (2).pdf

Santoso, E. D., & Larasati, N. (2019). Benarkah Iklan Online Efektif untuk Digunakan Dalam Promosi Perusahaan. Ilmiah Bisnis Dan Ekonomi Asia, 13(1), 28--36. https://doi.org/https://doi.org/10.32812/jibeka.v13i1.99

Setiawan, B., & Rabuani, C. C. (2019). Pengaruh Iklan dan Endorser terhadap Brand Awareness serta Dampaknyapada Keputusan Pembelian. Aplikasi Ekonomi Akuntansi Dan Bisnis, 1(1), 1--15. https://doi.org/https://doi.org/10.35212/277621

Solihin, O. (2015). Terpaan Iklan Mendorong Gaya Hidup Konsumtif Masyarakat Urban. Ilmu Politik Dan Komunikasi, 5(2), 41--50. https://repository.unikom.ac.id/30951/1/jurnal-4.pdf

Stephen, A., Canthika, A., Subrata, D., & Veronika, D. (2020). Pengaruh Iklan Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen. Indonesian Business Review, 2(2), 233--248. https://doi.org/https://doi.org/10.21632/ibr.2.2.233-248

Tutik, A. D., Fitriani, N., & Inderasari, E. (2020). Variasi dan Fungsi Ragam Bahasa Pada Iklan dan Slogan Situs Belanja Online Shopee. Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 2(2), 137--148. https://d1wqtxts1xzle7.cloudfront.net/92923624/1830-libre.pdf?1666552800=&response-contentdisposition=inline%3B+filename%3DVariasi_dan_Fungsi_Ragam_Bahasa_Pada_Ikl.pdf&Expires=1731742708&Signature=KTVBR8VSB5P~k5kba0SuTJjSNIunTOuRbSf9C4kNe1PMawNCYEfYJP5Wl

Winata, A., & Nurcahya, I. K. (2017). Pengaruh Iklan Pada Media Televisi Terhadap Minat Beli (Studi Pada Calon Konsumen Bukalapak.com di Kota Denpasar). Manajemen UNUD, 6(10), 5660--5692. https://media.neliti.com/media/publications/254826-none-60aae3b7.pdf

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun