Mohon tunggu...
Dwi Winarsih
Dwi Winarsih Mohon Tunggu... Human Resources - Catatan perjalanan

Catatan perjalanan

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Bersepeda Menyusuri Perancis Tengah (Bagian 1)

4 September 2020   19:56 Diperbarui: 4 September 2020   20:01 281
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kami sekeluarga tinggal di bagian barat selatan Perancis, tepatnya di kota La Rochelle. Sebuah kota kecil pelabuhan di pinggir samudera atlantik yang cantik, yang juga merupakan salah satu kota tujuan wisata terkenal di Perancis, khususnya pada saat musim panas. 

Selama liburan musim panas biasanya kami mudik ke Indonesia. Namun dengan situasi pandemi yang terjadi saat ini, kami terpaksa mengurungkan diri terlebih dahulu. Dan untuk mengisi liburan selama dua bulan kami mencari ide-ide aktivitas berlibur yang bisa kami lakukan sekeluarga, tidak jauh dan tetap berusaha mempertimbangkan situasi pandemi yang masih terjadi. Dan salah satunya adalah kami ingin mewujudkan ide lama kami untuk menyusuri beberapa wilayah Perancis dengan bersepeda. 

Mengapa bersepeda? karena pada dasarnya aktivitas keseharian kami sudah menggunakan sepeda sebagai transportasi utama dan di lingkungan pertemanan kami ada satu keluarga yang sangat hobi bersepeda dan sudah beberapa kali melakukan perjalanan jauh atau ekpedisi dengan sepeda, yang kemudian menimbulkan niat kami untuk mencobanya juga. 

PERSIAPAN

Persiapan pertama yang kami lakukan tentu saja memilih tujuan, dan akhirnya kami memutuskan wilayah tengah Perancis (sebagian propinsi Pays de la Loire dan Centre). 

Pertimbangan kami memilih tujuan ini antara lain adalah wilayah ini lebih tidak begitu ramai dengan wisatawan, dibandingkan dengan wilayah pesisir terutama pada saat musim panas, wilayah yang sarat akan wisata budaya dan sejarah (dengan julukannya sebagai ' pays de chateaux' - negerinya kastil-kastil) dan juga medan yang kami anggap relatif datar untuk pemula seperti kami. Sebagai tujuan akhir kami menetapkan Kastil Chambord. 

Jika dilihat dengan melalui aplikasi google, jarak antara La Rochelle - Chambord sekitar 310 kilometer, jadi jarak  yang harus kami tempuh sekitar 620 kilometer pp. Dan kami merencanakan durasi perjalanan selama 8 hari. Dengan pertimbangan kecepatan yang bisa kita capai maximum antara  75 - 80 km/hari. 

Patokan kecepatan tersebut kita hitung dari pengalaman beberapa kali treking pendek yang sudah kami lakukan di sekitar wilayah kami (dalam radius sekitar 30 km) dan juga periode musim panas di Perancis yang bisa memungkinkan suhunya mencapai lebih dari 40 derajat, sehingga kami berencana untuk memaximalkan waktu bersepeda di pagi hari dan sore hari setelah matahari tidak begitu terik. 

Selanjutnya kami menentukan etape-etape-nya. Untuk itu kami menggunakan bantuan beberapa aplikasi panduan bersepeda (bikemap, géovélo dll) dan juga beberapa rute yang ditawarkan  dan dikembangkan oleh beberapa organisasi yang tergabung dalam jaringan pariwisata bersepeda, seperti vélofrancette, vélodyssées, Eurovélo etc (ulasan tentang beberapa panduan ini akan kami ceritakan di tulisan selanjutnya). 

Selain menginstal aplikasi GPS untk sepeda, kami juga membeli peta jalur sepeda di Perancis yang diterbitkan oleh Badan Nasional Informasi Geografi dan Kehutanan Perancis (IGN), sebagai jaga-jaga jika langganan internet kami habis:)

Persiapan yang kedua tentu saja sepeda yang akan digunakan. Mengingat kami masih pemula, untuk ekpedisi jarak jauh pertama ini kami masih menggunakan sepeda yang kami punya, dengan spesifikasi sepeda urban klasik namun cukup untuk melakukan perjalanan yang jauh. Karena kebetulan sepeda kami tersebut kami beli 2 tahun yang lalu dari persewaan sepeda di salah pulau di dekat La Rochelle, artinya sepeda yang ditujukan untuk treeking, yang sudah dilengkapi dengan sistem ban anti-bocor dll. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun