Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Barcelona Menang Besar dan Brest Terus Mengejutkan

7 November 2024   06:20 Diperbarui: 7 November 2024   06:26 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kejutan itu juga diwarnai oleh langkah Brest tembus ke kualifikasi Liga Champions musim ini. Menjadi salah satu perwakilan dari Liga Perancis, Brest mampu keluar dari keterpurukan. Pasalnya, Brest mengalami krisis keuangan selama 33 tahun terakhir sebagaimana yang dialami oleh Bordeaux pada saat sekarangan ini. 

Brest promosi ke Liga Perancis pada tahun 2019. Akan tetapi, karena kondisi keuangan yang tak stabil, Brest harus berjuang untuk tampil optimal di Liga Perancis. Bahkan, stadionnya Stade Francis Le Ble, masih belum mempunyai standar Badan Sepak Bola Eropa (UEFA), sehingga laga kandang pun dibuat di Guingamp. 

Selain itu, Brest pun harus bekerja seturut kondisi anggaran yang ada. Fasilitas tak begitu memadai sebagaimana tim-tim pesaing di Liga Champions seperti Manchester City, Barcelona, Real Madrid hingga Paris Saint Germain. Guna mengatasi persoalan keuangan, Brest mempekerjakan staff yang umumnya berasal dari Brest. 

"Cerita ditulis oleh orang-orang dari Brest. Uang bukanlah persoalan lantaran kami sedang melakukannya lewat orang-orang yang berasal dari kota kami. Itu saja." ungkap Presiden Klub Denis Le Saint yang merupakan pengusaha lokal asal Brest sebagaimana terlansir dalam BBC Sporst (6 November 2024).

Kendati demikian, Brest yang musim 2024/25 ini sementara berada di posisi ke-11 klasemen Liga Perancis ini mampu keluar sebagai tim berperingkat 3 pada akhir musim lalu. Posisi itu yang berhasil mengantarkan Brest ke kualifikasi Liga Champions Eropa. 

Brest tampil mengejutkan di Liga Champions. Di tengah pelbagai keterbatasan, Brest mampu berada di posisi empat besar klasemen grup Liga Champions Eropa. 

Menariknya, Barcelona dan Brest nantinya akan bertemu dalam kualifikasi grup. Pertemuan kedua tim tersebut bisa mempengaruhi peta persaingan di klasemen 8 besar atau juga perebutan tiket langsung ke babak 16 besar Liga Champions Eropa.

Salam Bola 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun