Kekalahan dari Arsenal menjadi pelajaran yang berharga untuk MU. Seperti musim-musim lalu, MU akan menghadapi tantangan yang cukup sulit agar bisa berkompetisi di Liga Inggris sekaligus bisa meraih trofi Liga Inggris.
Oleh sebab itu, kendati topik laga-laga selama tur pra musim berwajah persahabatan, hal itu tetap menjadi tolok ukur dalam menilai dan meninjau permainan tim.Â
Paling kurang, MU benar-benar menyikapi tur pra musim ini untuk mempersiapkan skuad pada kompetisi mendatang.
Barangkali kekalahan dari Arsenal dari tur pra musim di AS tak begitu mengganggu suporter MU. Namun, apabila kekalahan itu terjadi di kompetisi Liga Inggris, Ten Hag dan pemain MU umumnya pasti sudah mendapatkan cemoohan suporter.
Daripada menderita celaan dan cemoohan di kompetisi resmi, lebih baik kekalahan dari Arsenal di laga persahabatan menjadi pelajaran dan rujukan persiapan dalam menghadapi kompetisi Liga Inggris pada musim 2024/25.
Salam Bola
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H