Tanpa kedalaman skuad yang mumpuni, performa tim akan cepat melempem ketika kompetesi sudah panas. Hal itu bisa terbaca ketika Arsenal harus kehilangan peluang untuk berada di 4 besar Liga Inggris.Â
Kekurangan opsi pemain penting di lini depan membuat permainan Arsenal terlihat kurang menggigit ketika bertemu tim-tim kuat.Â
Umumnya, sebuah tim akan terus tampil pada level terbaik ketika para pemain cadangan bisa memberikan solusi ketika para pemain regular tampil agak melempem.Â
Liverpool dan Man City menjadi contoh yang sangat jelas, di mana para pemain yang berada di bangku cadangan bisa menjadi opsi untuk mengubah situasi permainan tim. Â
Pembelian Arsenal bisa menjadi langkah untuk membangun kedalaman skuad.Dalam mana, Arsenal bisa memiliki kedalaman skuad yang memungkinkan adanya keseimbangan di setiap lini agar bisa mengarungi ketatnya persaingan di Piala Eropa dan Inggris pada khususnya.
Musim transfer pemain belum berakhir. Bisa saja, Arsenal masih mendatangkan pemain baru guna meningkatkan kualitas skuad tim untuk musim depan. Â
Salam Bola
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H