Saat masuk ke wilayah tertentu, pemegang kartu mesti memperlihatkan kartu identitasnya tersebut. Kalau tidak ada kartu identitas, orang itu tidak diijinkan untuk masuk. Bahkan dia diminta untuk kembali ke tempat asalnya.
Saat seseorang memperlihatkan kartu identitasnya, petugas di pos penjagaan akan mencatat nama orang itu beserta nomor kartu identitas. Selain itu, mereka juga akan menanyakan tujuan perjalanan.
Kartu identitas ini juga berfungsi saat masuk ke tempat-tempat keramaian seperti area pertokoan, bank, super markte dan pasar. Tanpa kartu identitas itu, seseorang tidak diijinkan untuk masuk.
Contohnya, regulasi masuk ke pasar. Di provinsi saya berada, ada satu pasar provinsi yang menjadi tujuan dari masyarakat dari kabupaten-kabupaten tetangga. Pasar ini berada di ibukota provinsi.
Provinsi ini sendiri tidak terlalu luas. Jangkauan antara kabupaten dan pronvinsi menjadi gampang. Seperti misal, dari kabupatan saya ke pusat kota pronvinsi, hanya ditempuh 30 menit dengan kendaraan roda empat. Makanya sebagain besar masyarakat dari kabupaten ini berkunjung ke pasar di ibukota provinsi. Â
Pola kontrolnya menjadi gampang kalau dilihat kondisi dan luas wilayah. Kalau saya bandingkan dengan kabupaten Manggarai, Flores, mungkin kontrolnya terlihat sulit. Selain areanya luas, pintu masuk juga agak terbuka.
Pekerjaan juga menjadi gampang dan teratur berkat peran aparat desa. Presiden Duterte sendiri menginstruksikan semua para aparat desa untuk menjadi garda terdepan dalam melakukan pengecekan dan melawan penyebaran virus Corona. Bergerak dari desa terlihat gampang karena aparatus desa mengenal baik para penduduk. Â
Setiba di pasar, masyarakat juga mesti berhadapan dengan regulasi tertentu. Mereka harus memperlihatkan kartu identitas. Kartu identitas ini mengesahkan mereka masuk ke pasar atau tidak.
Selain itu, jumlah pengunjung ke pasar dibatasi. Jadinya, sambil menjaga jarak, banyak orang yang mengantri di depan gerbang masuk ke pasar.
Pemerintah juga menerapkan aturan kabupaten-kabupaten mana saja yang boleh masuk wilayah ibukota provinsi. Paling kurang empat kabupaten yang boleh masuk wilayah ibukota provinsi dalam waktu sehari. Selain dari empat kabupaten ini, masyarakat-masyarakat dari kabupaten lain tidak diijinkan untuk masuk.
Kemarin saya baru mendapatkan kartu identitas dan selembar surat pernyataan tentang tempat tinggal saya. Kartu identitas dan surat pernyataan itu disiapkan oleh kantor desa dan sudah disetujui oleh bupati setempat.