Kurenungi perjalanan tadi. Mungkin inilah potret umat Islam. Gemar dengan simbol dan perayaan, namun kering dalam substansi dan pengamalan. Tak heran bila kerap merugikan orang. Saya teringat Gus Dur almarhum yang pernah berkata : “Tidak penting apa suku atau agamamu kalau kamu bisa melakukan sesuatu yang baik untuk semua orang, orang tidak akan bertanya apa agama dan sukumu”. Namun sebaliknya bila kita melakukan kesalahan saat masih mengunakan simbol agama, maka orang akan menilai : itulah agamamu.
Suara adzan Ashar mulai bersahutan, berbarengan dengan tegukan kopi terakhir. Di tengah hingar bingar suasana Jakarta, kudatangi sumber suara….
22 Oktober 2015
Doni Swadarma
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H