Hari pertama puasa sudah terlewati dengan baik, dan semoga sampai akhir Ramadhan nanti kita berhasil menjalankan ibadah puasa secara penuh dalam keadaan sehat lahir dan batin. Amin! Jika pada tulisan sebelumnya saya menulis tentang menu-menu buka puasa, maka pada tulisan ini yang akan dibahas adalah sahur. Kali ini saya tidak membahas menu-menu sahur, tapi tentang aktivitas-aktivitas yang dilakukan baik sebelum maupun sesudah makan sahur.
Sahur itu penting, dari sinilah sumber tenaga yang akan kita gunakan untuk menjalankan puasa seharian penuh. Makanya, makan sahur sebaiknya tidak dilewatkan meskipun kita harus berjuang berat untuk bangun dini hari sambil menahan kantuk.Nah, agar waktu menunggu makan sahur tidak terasa membosankan, ada beberapa aktivitas yang bisa kita lakukan.
1. Memasak dan Menyiapkan Menu Sahur
Ini aktivitas yang paling lazim dilakukan, terutama oleh ibu rumah tangga. Memasak memang tidak harus dilakukan pada dini hari, 1-2 jam menjelang sahur tetapi bisa dilakukan pada malam sebelumnya. Setelah shalat tarawih, menu bisa dimasak terlebih dahulu dan saat tiba waktunya sahur, makanan yang sudah siap sebelumnya tinggal dihangatkan lagi.
Bagi yang tidak sempat memasak sendiri, tidak perlu khawatir. Perkembangan teknologi memungkinkan kita untuk pesan makanan, cukup melalui telepon atau smartphone. Aplikasi ojek online sudah dilengkapi layanan pesan makanan, tinggal pilih outlet dan warung makan mana yang buka 24 jam untuk melayani makanan apa kita yang kita kehendaki.
2. Siskamling untuk Keamanan
Sekarang giliran untuk bapak-bapak. Sambil menunggu makan sahur siap, kegiatan siskamling atau ronda bersama warga yang lain bisa dilakukan. Kegiatan ini banyak manfaatnya, selain untuk menjaga kemananan lingkungan juga untuk mempererat keakraban warga.
3. Kenthongan Membangunkan Warga
Anak-anak paling senang dengan kegiatan ini. Membangunkan warga untuk bersiap-siap sahur sambil menabuh alat-alat sederhana seperti kenthongan, bedug, atau alat lainnya adalah kegiatan masa kecil di bulan puasa yang akan selalu dikenang. Yang perlu diingat adalah, mainkan tetabuhan tadi dengan teratur dan enak didengar.
4. Nonton Siaran Langsung Sepak Bola
Bagi pecinta sepak bola, ada beberapa even yang biasanya berlangsung pada dini hari. Piala Dunia, Piala Eropa, dan Liga Champion Eropa adalah even yang tidak boleh terlewatkan. Tahun 2016 lalu, Piala Eropa berlangsung satu bulan penuh dan bertepatan dengan Bulan Ramadhan. Atau partai final Liga Champion Eropa tahun ini yang akan berlangsung beberapa hari ke depan, waktunya juga di bulan puasa. Pertandingan-pertandingan berkelas tersebut bisa disaksikan sambil menunggu waktu sahur.
Nah, empat aktivitas di atas bisa dan biasa dilakukan sebelum makan sahur. Selanjutnya akan saya bahas kegiatan apa yang sebaiknya dilakukan setelah kita selesai makan sahur. Tidur bisa jadi adalah kegiatan yang paling kita inginkan, mengingat jam istirahat atau jam tidur yang sempat tertunda karena sahur. Kebiasaan tidur setelah makan sahur sebaiknya dihindari, karena memiliki pengaruh yang tidak baik terhadap kesehatan.
Setelah makan, otak akan memberikan perintah kepada darah untuk mengalir ke seluruh organ untuk membantu pencernaan. Sel darah merah membantu mencerna makanan sehingga bisa mendistribusi nutrisi ke seluruh tubuh, dan inilah yang menyebabkan tubuh terasa lelah dan mengantuk. Keinginan untuk tidur sebaiknya ditunda dulu sebab hal ini menyebabkan makanan yang seharusnya dicerna akan tertumpuk dan menimbulkan masalah kesehatan di kemudian hari.
Salah satu masalah yang timbul karena tidur setelah makan adalah gastrosophageal reflux disease (GERD). GERD memiliki gejala timbulnya rasa panas pada bagian dada seperti terbakar dan seperti ada sesuatu yang balik arah atau mengganjal, yang disebut heartburn. Oleh karena itu, usahakan tidak tidur 2 jam setelah makan sahur agar sistem pencernaan berjalan dengan baik terlebih dahulu.
Sambil menunggu 2 jam setelah makan sahur, ada beberapa aktivitas yang bisa kita lakukan sebelum kita melanjutkan tidur.
5. Menonton TV
Stasiun-stasiun televisi selalu menyiapkan program menarik selama bulan puasa. Ada yang tujuannya untuk menghibur pemirsa, ada juga yang memberikan pengetahuan seputar agama. Menonton acara-acara tersebut bisa menjadi pilihan setelah makan sahur.
6. Berjualan online
Sebuah situs bernama iPrice Indonesia tahun lalu melakukan riset dan analisa pasar yang dilakukan menjelang dan pada bulan Ramadhan. Hasil riset menyebutkan bahwa aktivitas belanja online setelah sahur meningkat 400%. Aktivitas belanja online tersebut juga meningkat pada saat istirahat siang.
Dari hasil riset ini, ada peluang yang bisa kita manfaatkan yaitu dengan berjualan online. Kita bisa memanfaatkan media sosial untuk berjualan kepada teman-teman kita, bisa dimulai dengan barang-barang kebutuhan sehari-hari seperti pulsa, camilan untuk buka puasa, atau baju-baju untuk lebaran.
7. Interaksi di Media Sosial
Kegiatan lainnya yang biasa dilakukan setelah makan sahur adalah bermedia sosial. Kita bisa menyapa teman, membaca informasi, dan membagikannya. Ingat, jangan menyebarkan berita hoaks. Lebih baik bagikan informasi yang bermanfaat, mungkin bisa dimulai dengan membagikan artikel yang saya tulis ini.
8. Mengerjakan Tugas Sekolah atau Kuliah
Daripada menunda mengerjakannya setelah pagi, tugas-tugas kuliah atau sekolah yang belum selesai lebih baik dikerjakan setelah makan sahur. Kondisi tubuh dan konsentrasi yang masih segar akan membantu kita menyelesaikan tugas dengan baik.
9. Ke Masjid
Ada jeda waktu setelah makan sahur dan adzan subuh, dan jeda waktunya tidak lama. Manfaatkan waktu tersebut dengan berjalan kaki pergi ke masjid sambil menikmati udara yang segar. Setibanya di masjid, kita bisa bertegur sapa dengan jamaah lain atau melakukan sholat sunnah sambil menunggu waktu sholat subuh tiba.
Semoga tulisan ini bermanfaat dan memberi inspiras bagi rekan-rekan kompasianer. Selamat menjalankan ibadah puasa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H