Ketujuh, memberikan buku sebagai hadiah.
Para pendeta dapat membangun minat membaca buku pada jemaatnya dengan membangun budaya menghadiahkan mereka buku bacaan yang baik pada saat perayaan hari khusus yang penting dalam hidup jemaat, misalnya saat berulang tahun ataupun menjadi sebuah kado pernikahan.
Buku dapat menjadi sebuah hadiah yang sangat berarti, yang dapat berperan sangat strategis dalam kehidupan pembacanya, dan dapat mengundang orang lain di gereja untuk mengalami kesukaan membaca.
Demikian 7 (tujuh) langkah yang dapat diupayakan para pendeta dalam meningkatkan minat membaca jemaat gereja yang dipimpinnya.
Menutup artikel ini saya hendak menyatakan ini, bahwa ....
"Membuat buku menjadi hal yang menarik dalam budaya saat ini, dengan perkembangan teknologi dan media sosial yang begitu pesatnya, sangatlah sulit. Namun membangkitkan kesukaan membaca pada orang lain adalah panggilan mulia yang pantas mendapatkan waktu, perencanaan dan pandangan ke depan kita,"
Semogah berkenan![]
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!