Pendekatan tersebut antara lain sebagai berikut:
1. Melalui Pendekatan Antropologis
yaitu pendekatan yang menitikberatkan pada praktik yang berlaku di masyarakat yang mencoba menghubungkan antara agama dan kehidupan manusia.
Seperti: 'kemanusiaan', dalam Islam diyakini sebagai bentuk suatu kepedulian, yang diartikan dalam bentuk aktivitas sosial yang saling membantu dan bekerja sama satu dengan yang lainnya. Rasa kemanusiaan harus dimiliki oleh setiap individu agar terjadi suatu keselarasan antara satu dengan yang lainnya
2. Pendekatan Sosiologis
yaitu pendekatan yang menitikberatkan pada dampak agama pada perubahan sosial yang mempengaruhi masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.
Seperti: 'keadilan' dalam Islam berpegang pada tauhid dimana Yang Maha Pencipta menciptakan segala macam benda untuk kesejahteraan umat. Dari sini diketahui bahwa segala sesuatu sudah ada ketentuannya masing-masing, maka sebagai individu harus bisa menempatkan apapun sesuai dengan kesetaraan dan tidak adanya keberpihakan terhadap siapapun dan apapun itu.
3. Pendekatan Historis
yaitu pendekatan yang menitikberatkan pada sejarah agama yang menjadi dasar dalam pedoman dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.
Misalnya dalam sejarah Islam telah di masa Nabi Muhammad Saw telah ada kemanusiaan,
nilai kemanusiaan yang dicontohkan dalam Nabi Muhammad Saw ketika di Madinah yakni mengatakan "Hari ini aku sucikan darahmu, hartamu, dan kehormatanmu dan setiap anak Adam (manusia) itu mulia dimana darah, harta dan kehormatan harus dilindungi." (Dwi, 2023).
Tidak hanya itu pada sila kedua juga muncul pertanyaan mengapa ada radikalisme? Hal ini karena lemahnya pemahaman bahwa setiap manusia apapun agamanya, apapun warna kulitnya sama mulia diciptakan untuk saling mengenal satu sama lain. Kesimpulan dari radikalisme menurut Yudi (Dwi, 2023) mengatakan bahwa radikalisme itu mencerminkan kemiskinan, baik kemiskinan pemahaman maupun kemiskinan kemanusiaan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H