Nah saat ini Pemerintah terutama pemerintah kota Jakarta menghimbau agar masyarakat menggunakan kendaraan umum daripada
kendaraan pribadi. Himbauan yang bagus akan tetapi sudah adakah transportasi yang cepat ( minimal tepat waktu ) , nyaman,
aman dan manusiawi ?
Jawabannya ada di Bus Transjakarta dan mungkin kelak monorail...
Di dalam Bus Transjakarta, saya merasa diperlakukan sebagai konsumen yang telah membayar sejumlah uang untuk diperlakukan
sebagai manusia.
Ini sebenarnya yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Alat transportasi umum yang nyaman, aman, dan manusiawi... Oke lah untuk soal ketepatan waktu Bus Transjakarta masih suka
telat..
Sebagai contoh adalah negara tetangga kita Australia, Bis yang mulai tua diremajakan dan dilengkapi dengan alat-alat
penunjang kenyamanan dan keamanan penumpang.
Bis didalam kota hampir semua nya menggunakan AC dan hanya berhenti di lokasi-lokasi yang telah ditentukan.
Bosan dengan bis, kita bisa menggunakan Subway. Kereta bawah tanah yang walau beroperasi sampai tengah malam akan tetapi
selalu ada petugas keamanan yang berpatroli.
Masih ingin mencoba hal lain ?
Masih ada monorail dan trem yang tidak kalah nyaman.
Inti dari perbandingan ini adalah berikan yang terbaik untuk pelayanan publik sehingga publik tidak akan menemukan alasan
lain untuk tetap menggunakan kendaraan pribadi.
Bercermin dari negara tetangga kita, apa kita tidak mampu untuk minimal menyamai mereka ?
Saya yakin kita bisa.
Hanya dibutuhkan kemauan dan ketegasan saja.
Saat ini transportasi umum di negeri kita seperti negara tak bertuan.
Keamanan para pengguna jasa transportasi umum ini tidak terjamin dikarenakan tidak ada pihak yang bisa diminta pertanggung
jawabannya selain sopir dan kenek.
Manusia yang telah membayar jasa dianggap hanya sebagai barang yang memenuhi kabin kendaraan dan harus diturunkan secepatnya.
Jangan tanyakan soal kenyamanan. Bisa duduk tanpa diganggu pengamen saja sudah serasa terbang ke surga ke tujuh.
Jangan berharap cepat sampai tujuan kecuali anda menyewa taksi yang ternyata sama mengerikannya juga...
Entah kapan, pemerintah mulai perduli dengan transportasi umum ini...