Mohon tunggu...
Dinta Nuriyah
Dinta Nuriyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Jurnalistik

Saya Mahasiswa Jurnalistik Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Saya tertarik pada dunia media dan masih terus belajar untuk menjadi penulis yang baik.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Transportasi Umum Menjadi Solusi Mahasiswa Rantau dalam Kehidupan Sehari-hari

23 Juli 2024   09:43 Diperbarui: 23 Juli 2024   10:13 259
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jakarta, Sistem transportasi umum menjadi salah satu faktor penting yang mempengaruhi kehidupan mahasiswa rantau. Mahasiswa umumnya mencari kenyamanan dan fasilitas yang mendukung aktivitas sehari-hari. Perbedaan antara transportasi umum di kota besar dan luar kota menghadirkan tantangan dan pengalaman unik bagi mahasiswa.

Mahasiswa umumnya mencari kenyamanan dan fasilitas yang mendukung aktivitas sehari-hari. Di antara berbagai opsi transportasi umum, Transjakarta menonjol sebagai salah satu pilihan yang sering digunakan. Nur selaku mahasiswa rantau yang berasal dari Padang mengaku senang dengan adanya Transjakarta karena dapat  menunjang kehidupan sehari-hari.

Nur : Mahasiswa Rantau ke Kota Besar

Dokumentasi Pribadi 
Dokumentasi Pribadi 

“Kesan pertama yang saya dapatkan saat pertama kali menggunakan sistem transportasi umum Transjakarta di kota ini, sungguh terkesan karena kemudahan akses transportasinya yang sangat mengalami ketimpangan jauh dengan daerah asal saya,” ungkapnya, mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.  

Selain itu, fasilitas dalam bus Transjakarta seperti AC, tempat duduk yang cukup nyaman, dan area khusus untuk penyandang disabilitas, juga pramusapa yang menjaga keamanan dan kenyaman juga menjadi nilai tambah. “Ya, saya lebih merasa nyaman dan aman saat menggunakan transportasi umum Transjakarta,” ujar Nur, mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.  

Nur juga mengaku meskipun mengalami sedikit kesulitan dalam mengakses transportasi umum pada jam sibuk, karena akan menjadi padat di dalam bus dan adanya macet dalam perjalanan Nur tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut. "Sedikit mengalami kesusahan sih, namun saya tidak terlalu mempermasalahkan hal itu," katanya, mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.  

Kesulitan yang dialami dianggap masih wajar dan dapat diatasi dengan perencanaan yang baik. Salah satu solusinya dengan melihat aplikasi peta digital membantu dalam memantau waktu perjalanan dan mengatur jadwal keberangkatan sehingga dapat menghindari keterlambatan. "Berangkat sesuai dengan berapa lama waktu perjalanan, hal ini bisa saya pantau melalui gmaps," jelasnya, mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.  

Tidak terlalu berbeda dengan Fitri, mahasiswa yang berasal dari Jakarta ini merantau ke luar kota mengungkapkan kesan pertama yang sangat positif saat pertama kali menggunakan transportasi umum di Purwokerto. "Langsung seneng sih, karena gak nyangka kalau gak cuma di Jakarta doang yang punya trans, terus juga ngerasa sangat membantu banget buat yang gak punya kendaraan pribadi," ujar Fitri, mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman.

Fitri mengaku cukup sering menggunakan angkutan umum seperti angkot atau bus kota, terutama ketika harus bepergian sendirian. Karena biaya yang terjangkau menjadi salah satu faktor yang membuat transportasi umum di luar kota terasa nyaman dan aman. "Cukup sering sih kalau jalan-jalan sendirian, soalnya jadi bisa akses ke tempat-tempat tertentu dengan biaya yang murah," ujarnya, mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun