Apa yang ditangkap dari debaran jantung
Kehidupan
Ketakberdayaan
Keagungan
Ketiadaan
Bagai sinar matahari tak dapat diraba
Kicau burung menandakan rindu
Kegaiban-Mu membuat tergugu
Tersesat dalam logika
ya Allah,
silau hatiku oleh pikiran,
menyesatkan, dalam rimba,
tanpa peta, tanpa pelita,
terkurung habis,
dalam rupa tiada,
hanya bencana
kembalikan rasa
Ketidakberdayaan pada ketidaktahuan,
pada ilmu dan pengetahuan,
pada hasrat dan keinginan,
pada harapan,
pada rupa dan perwujudan,
manusia robot Tuhan,
hanya berpikir satu-satunya yang dapat mewujudkan doa,
menemukan harapan,
menimbulkan kesadaran,
gelombang dan badai frekuensi kehidupan,
kehidupan untuk manusia,
manusia untuk Tuhan
Apakah ini tentang diriku
Atau tentang dirimu
Atau tentang diriku dan dirimu
Atau tidak tentang diriku dan dirimu
Sebenarnya aku tidak seperti apa yang terlihat, apa yang terpikirkan, begitu
juga dirimu
Aku ada tapi tidak terpikirkan, tidak terjangkau oleh pikiran
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H