hanya pesonamu membuat burung-burung lupa berkicau
hanya pesonamu membuat kawanan ikan lupa berenang
tidak ada yang salah untuk itu
Aku akan tetap menemanimu saat badai datang bergemuruh
aku akan tetap di bawah hujan saat halilintar menggelegar
aku akan tetap mengenalimu walaupun gelap melanda semesta
aku dapat merasakan hadirmu dalam sapaan angin
aku dapat mencium harummu saat kau hadir dalam lintasan sirat
aku dapat melihatmu dari kejauhan walaupun tertutup debu vulkanik
Alismu seindah garis cakrawala dimana garis langit dan tanah bertemu
matamu begitu indah bagaikan bianglala yang terbit sehabis hujan