Mohon tunggu...
Dini Adesta
Dini Adesta Mohon Tunggu... Editor - mahasiswa

Dini wulandari adesta

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

5 Tips Tidur Cepat agar Terhindar dari Insomnia

10 Januari 2022   16:15 Diperbarui: 10 Januari 2022   16:37 276
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Life hack. Sumber ilustrasi: PEXELS/SeaReeds

Tidur merupakan aktifitas yang sangat penting dalam kehidupan. Kurang tidur bisa menyebabkan berbagai macam masalah tubuh seperti hilangnya konsentrasi, emosi tidak stabil, kerusakan organ dalam tubuh, tidak kreatif hingga berat badan tidak stabil dan masih banyak lagi. 

Tapi di zaman sekarang banyak orang yang tidak memerdulikan jam tidur, sering kali banyak orang begadang pada malam hari padahal malam hari adalah waktu yang tepat untuk mengistirahatkan tubuh. 

Banyak orang begadang untuk mengerjakan pekerjaan, sekedar nongkrong atau memang tidak bisa tidur/insomnia, apapun itu alasannya terlalu banyak bergadang tidak baik untuk Kesehatan maka dari itu ini lah beberapa tips agar tidur anda cepat dan nyenyak :

Rebusan Kulit Pisang

kulit pisang mengandung zat tryptophan, senyawa ini akan mebuat kita mengantuk jika kita mengonsumsinya. Karena triptopan meningkatkan kadar serotonin yang bisa membantu mengatur pola tidur dan bisa meningkatkan kualitas tidur. Caranya mudah sekali rebus kulit pisang selama 10 menit lalu saring airnya dan minum airnya seperti minum teh.

Jus Seledri

Seledri banyak mengandung vitamin dan garam mineral yang dipercaya mampu membantu tidur anda menjadi cepat (mengantuk). Meminum segelas jus seledri sebelum tidur bisa menyembuhkan insomnia dan meningkatkan kualitas tidur. 

Caranya, siapkan dua atau tiga batang seledri, setengah gelas air dan dua sendok madu lalu blender halus jus seledri siap disajikan. Untuk menghilangkan bau seledri, campurkanlah seledri dengan buah-buahan seperti anggur atau strawberi.

Jauhkan Pandangan dari Handphone

handphone adalah benda yang tidak bisa lepas dari kehidupan sehari-hari dari bangun tidur sampai mau tidur handphone pasti selalu didekat anda. 

Jika anda ingin tidur cepat jauhkanlah handphone dari pandangan karena handphone memancarkan blue light, cahaya ini bisa menghambat produksi hormon melatonin yang menginduksi tidur anda dan agar anda lebih tenang tidak terganggu dengan suara notifikasi handphone.

Mandi Air Hangat

mandi air hangat sebelum tidur bisa membuat badan menjadi rileks dan tidur nyenyak. Karena terbebas dari kuman dan bau badan, mandi air hangat sebelum tidur mengisyaratkan  kepada otak bahwa waktu yang tepat untuk beristirahat.

Teh chamomile

Teh chamomile berasal dari ekstrak bunga tanaman chamomile (Matricaria recuita) mengandung zat apigenin yang bekerja seperti obat penenang. Teh ini bebas dari kafein yang cukup terkenal dan banyak diminati untuk para penderita insomnia. 

Teh ini bisa memberikan efek menenangkan dan meredakan kecemasan, sehingga dapat mempercepat rasa kantuk. Cara menyajikan teh chamomile sangat lah mudah seperti membuat teh biasa seduh dengan air panas teh chamomile siap diminum.

Itulah beberapa 5 tips yang bisa anda ikuti jika anda susah untuk tidur dan ingin tidur lebih berkualitas juga nyenyak. Dengan bahan-bahan alami agar tidak menimbulkan efek samping apa-apa jadi lebih sehat semoga tips ini bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun