Peran Teknologi Dalam Maningkatkan Kualitas Pendidikan di Indonesia
Pendidikan merupakan komponen penting dalam membangun dan mengarahkan orang untuk berpikir kritis dan idealis. Pendidikan adalah bagian penting dari rantai kehidupan. Jika pendidikan tidak berjalan dengan baik, ini akan berdampak besar pada kehidupan negara. Pendidikan yang diberikan sangat penting untuk kemajuan suatu negara. Jika sistem pendidikan berjalan dengan baik, negara itu akan maju dan aman. Keberhasilan pendidikan menghasilkan generasi penerus yang sukses.
Berbagai aspek kehidupan, termasuk pendidikan, telah sangat dipengaruhi oleh kemajuan teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Teknologi pendidikan mulai berkembang pesat di Indonesia, terutama sejak pandemi COVID-19, yang memaksa peralihan dari pembelajaran tatap muka ke pembelajaran online. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim menekankan pentingnya peran teknologi yang tepat sasaran dalam memastikan berjalannya layanan pendidikan bagi anak-anak di masa pandemi Covid-19. Untuk pertama kalinya, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengembangkan platform pendidikan tingkat nasional yang dapat dimanfaatkan oleh guru dan murid di seluruh Indonesia untuk saling berinteraksi, belajar, dan berbagi. Dengan bantuan teknologi, siswa dapat memperoleh akses buku digital, video tutorial, dan platform pembelajaran online.
Menurut Komisi Definisi dan Terminologi AECT (Association for Educational Communication and Technology) teknologi pendidikan adalah proses yang kompleks dan terpadu yang melibatkan orang, prosedur, ide, peralatan, dan organisasi untuk menganalisis masalah, mencari jalan pemecahan, melaksanakan, mengevaluasi, dan mengelola pemecahan masalah yang menyangkut semua aspek belajar manusia. Di lain pihak ada yang berpendapat teknologi pendidikan adalah pengembangan, penerapan dan penilaian sistem-sistem, teknik dan alat bantu untuk memperbaiki dan meningkatkan proses belajar manusia. Sehingga dapat disimpulkan bahwa teknologi pendidikan dapat didefinisikan sebagai kajian dan praktik yang bertujuan untuk membantu proses belajar mengajar. Ini termasuk membangun strategi pengajaran yang menggunakan teknologi saat ini.
Ada beberapa jenis teknologi yang dapat diterapkan dalam Pendidikan, seperti
1. Multimedia Pembelajaran
Menggabungkan teks, gambar, suara, dan video untuk menyampaikan materi pembelajaran secara menarik dan interaktif. Contohnya termasuk penggunaan presentasi digital dan aplikasi pembelajaran seperti PowerPoint dan Canva.
2. E -- learning
Metode pembelajaran yang menggunakan platform online untuk mengakses materi, tugas, dan ujian. Ini memungkinkan fleksibilitas bagi siswa untuk belajar kapan saja dan di mana saja.
3. Aplikasi Pembelajaran
Berbagai aplikasi yang dirancang untuk mendukung proses belajar, seperti aplikasi kuis, video pembelajaran, dan alat presentasi.
4. Teknologi Audio Visual
Menggunakan kombinasi suara dan gambar untuk menyampaikan informasi dengan cara yang lebih efektif, seperti proyektor dan video pembelajaran.
Teknologi berperan penting dalam pendidikan untuk membangun masa depan yang lebih baik. Teknologi meningkatkan kualitas pendidikan dan membantu mempersiapkan generasi muda masa depan untuk menghadapi tantangan dengan meningkatkan akses, menjadikan pembelajaran lebih interaktif dan mempersiapkan diri menghadapi dunia yang terus berkembang. Selanjutnya, teknologi juga memberikan kemudahan administrasi bagi guru dan sekolah. Seiring berjalannya waktu, teknologi telah membawa banyak kemajuan dalam dunia pendidikan. Teknologi kini digunakan dalam segala aspek pendidikan untuk memudahkan berbagai tugas, termasuk pendidikan formal. Misalnya saja di Indonesia, pendirian sekolah menengah kejuruan semakin meningkat, hal ini menunjukkan adanya kemajuan dalam teknologi pendidikan.
Teknologi mempunyai dampak positif terhadap pendidikan, namun  juga mempunyai dampak negatif. Dalam dunia pendidikan, keterampilan berbicara dan berkomunikasi merupakan salah satu keterampilan yang wajib dimiliki. Saat pembelajaran melalui internet, komunikasi menjadi terbatas dan siswa lebih banyak berinteraksi dengan teknologi. Dampak negatifnya meliputi perubahan  perilaku, etika, norma, dan moral  masyarakat. Teknologi yang  berkembang dapat berdampak pada cara orang berinteraksi, berkomunikasi, dan berperilaku, sering kali dengan mengesampingkan atau mengubah nilai-nilai tradisional yang sudah ada. Oleh karena itu, penting untuk menjaga keseimbangan antara pemanfaatan teknologi untuk kemajuan pendidikan dan mengatasi potensi dampak negatifnya.
Pendidikan di Indonesia menghadapi berbagai tantangan yang kompleks. Salah satu tantangannya adalah kesenjangan penerapan teknologi. Teknologi mempunyai potensi yang besar untuk menunjang proses pembelajaran. Namun kenyataannya masih banyak sekolah di berbagai daerah yang tidak memiliki akses yang memadai terhadap peralatan teknologi atau internet. Ketimpangan ini menurunkan kualitas pendidikan, terutama di daerah terpencil dan tertinggal. Dibalik ketimpangan tersebut masih terdapat dua SMA unggulan di Kabupaten Brebes Jawa Tengah yaitu MA Al Hikmah 2 dan SMA Negeri 1 Bumiayu yang meski berada di pelosok namun tetap mencatatkan prestasi di tingkat nasional. Hal ini menyoroti pentingnya  teknologi dan akses internet sebagai faktor kunci yang mendukung keberhasilan ini.
Faktor pendukung keberhasilan pada sekolah tersebut antara lain:
1. Â Teknologi dan Akses Internet :
Walaupun kedua SMA ini terletak di daerah terpencil, namun teknologi dan internet  dapat dimanfaatkan dalam proses pembelajaran. Akses internet memungkinkan siswa dan guru  mengakses informasi dan sumber belajar serta mengikuti perkembangan tren terkini dalam pendidikan. Internet memperluas materi pendidikan yang sebelumnya terbatas dan memungkinkan siswa untuk belajar  lebih mandiri melalui berbagai platform pendidikan online.
2. Kualitas Pembelajaran:
Pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran akan membantu meningkatkan kualitas pendidikan di kedua sekolah tersebut. Guru dapat memanfaatkan berbagai aplikasi pembelajaran digital untuk memperkaya pengalaman belajar siswanya. Selain itu, teknologi memungkinkan siswa untuk lebih aktif terlibat dalam pembelajaran, sehingga mengembangkan keterampilan dan  kemampuan kognitif  yang lebih baik.
3. Prestasi nasional:
Meski letaknya jauh dari pusat kota, kedua SMA ini berprestasi baik di berbagai bidang, antara lain: B. Keberhasilan nasional di bidang ilmu pengetahuan, olah raga, dan seni. Hal ini menunjukkan bahwa kualitas pendidikan di sekolah-sekolah tersebut tidak kalah kompetitif dibandingkan sekolah-sekolah di kota-kota besar yang memiliki sumber daya lebih banyak.
4. Peran pemerintah dan kebijakan pendidikan:
Menyediakan peralatan teknologi dan akses internet kepada sekolah-sekolah di daerah terpencil seperti Brebes juga merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk pemerataan kualitas pendidikan di seluruh Indonesia. Melalui program seperti Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan pengembangan infrastruktur pendidikan teknologi, pemerintah mendorong sekolah-sekolah di daerah terpencil untuk memanfaatkan teknologi dalam proses pembelajaran.
5. Motivasi  Siswa:
Prestasi  kedua SMA ini menjadi contoh bagi siswa  daerah  bahwa  pendidikan yang berkualitas tidak terikat pada lokasi tertentu. Hal ini mendorong siswa dan orang tua untuk bekerja ekstra dan memilih sekolah berkualitas tinggi dengan rekam jejak yang terbukti. Artikel ini mengajak para calon siswa untuk mempertimbangkan kedua SMA tersebut sebagai pilihan utama mereka dalam PPDB (Penerimaan Siswa Baru) 2024.
Kesimpulan
Pendidikan adalah komponen penting dalam membangun dan mengarahkan orang untuk berpikir kritis dan idealis. Teknologi pendidikan mulai berkembang pesat di Indonesia, terutama sejak pandemi COVID-19, yang memaksa peralihan dari pembelajaran tatap muka dan pembelajaran online. Teknologi pendidikan adalah proses yang kompleks dan terpadu yang melibatkan orang, prosedur, ide, peralatan, dan organisasi untuk menganalisis masalah, mencari jalan pemecahan, melaksanakan, mengevaluasi, dan mengelola pemecahan masalah yang menyangkut semua aspek belajar manusia. Â
Teknologi berperan penting dalam pendidikan untuk membangun masa depan yang lebih baik, membantu mempersiapkan generasi masa depan untuk menghadapi tantangan dengan membantu pembelajaran lebih interaktif dan mempersiapkan diri menghadapi dunia terus berkembang. Teknologi mempunyai dampak positif terhadap pendidikan, namun terdapat juga dampak negatif. Meskipun terletak di pelosok Brebes, kedua SMA tersebut telah membuktikan bahwa dengan akses teknologi yang tepat dan penggunaan internet, mereka dapat bersaing dengan sekolah-sekolah lainnya di tingkat nasional. Keberhasilan ini menegaskan bahwa pendidikan di daerah terpencil tidak kalah potensialnya dengan pendidikan di kota besar, asalkan ada dukungan dari teknologi dan sumber daya yang tepat. Dengan adanya teknologi dapat membantu meningkatkan aksesibilitas pendidikan, terutama bagi siswa yang berada di daerah terpencil atau memiliki keterbatasan.
Referensi
- file:///C:/Users/ASUS/Downloads/NAKULA+-+VOLUME+2,+NO.+5,+SEPTEMBER+2024+hal+79-87.pdf
- https://ejournal.uika-bogor.ac.id/index.php/TEK/article/download/448/352/1174
- https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2021/05/penggunaan-teknologi-tepat-sasaran-jadi-kunci-pemerataan-dan-peningkatan-kualitas-pendidikan
- https://diskominfo.kedirikab.go.id/baca/peranan-teknologi-informasi-dalam-dunia-pendidikan
- https://mitraberdaya.id/id/news-information/tantangan-dalam-menerapkan-teknologi-pendidikan
- https://galamedia.pikiran-rakyat.com/news/pr-358120942/daftar-2-sma-terbaik-di-kab-brebes-dengan-prestasi-top-nasional-bisa-dijadikan-sekolah-incaran-ppdb-2024?page=all
Â
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H